Sinopsis W: Two Worlds Episode 5 Drakor Trans TV Tayang 18 September 2020, Ayah Yeon Joo Mati

- 18 September 2020, 06:50 WIB
Potongan gambar kdrama W: Two Worlds Apart episode 5 tayang hari ini, 17 September 2020 puul 08:30
Potongan gambar kdrama W: Two Worlds Apart episode 5 tayang hari ini, 17 September 2020 puul 08:30 /MBC

BERITA DIY - Drama W: Two Worlds memasuki episode 5 pagi ini, Juma’at 18 September 2020.  Menggantikan slot drama Hyde, Jekyll, Me, K-drama W: Two Worlds hadir dari Senin sampai Jumat pukul 08:30 WIB di Trans TV.

Drama ini menghadirkan genre romance, fantasy, thriller dikemas dalam 16 episode. Disutradari Jung Dae-Yoon, yang pernah menggarap drama I’m Not a Robot dan She Was Pretty dan penulis Song Jae-Jung.

Dibintangi Lee Jong-Suk (Kang Chul), Han Hyo-Joo (Oh Yeon-Joo), Lee Tae Hwan (Seo Do-Yoon), Kim Eui (Oh Sung-Moo) Jong Yoo-Jin (Yon So-Hee), dan masih banyak lainnya.

Baca Juga: Jangan Lakukan Ini yang Bikin Gagal Dapat Kartu Prakerja dan Tips Lolos Gelombang 9

Kang Chul memasuki dunia nyata.  Dia terlihat sangat kebingungan dengan tempat yang ia pijak sekarang. Melihat wajahnya terpampang di bus publik, Kang Chul langsung pergi ke toko buku dan membaca semua komik yang bergambar dirinya menjadi komik best seller.

Komik berjudul W yang dibaca Kang Chul menyadarkannya kalau selama ini dirinya adalah karakter yang dibuat oleh seorang komikus dan kehidupannya dijadikan bahan hiburan untuk banyak orang.

Kang Chul mencoba mencari Yeon Joo di dunia nyata, ia pergi ke rumah sakit tempa Yeon Joo bekerja. Yeon Joo jelas kaget ternyata Kang Chul bisa keluar dari dunia webtoon W.

Baca Juga: Segera Daftar, Ada 9 Juta KK Peroleh BLT PKH Rp 500 Ribu! Ini Syaratnya dan Cara Mengecek Penerima

Kang Chul sekarang bisa memahami prespektif Yeon Joo namun ia juga menyesal tahu tentang kebenaran ini.

Setelah bertemu Yeon Joo, Kang Chul pergi ke rumah kartunis Seong Moo ayah Yeon Joo. Ia baru tahu fakta Yeon Joo adalah anak kartunis yang membuat karakter dirinya.

Saat Kang Chul masih di rumah, Seong Moo pulang dan kaget bahkan mereka sampai berkelahi. Kang Chul memukul kepala Seong Moo dengan pistol.

Kang Chul bilang itu adalah hal yang impas karena ia bisa melukai Seong Moo, tidak seperti di dunia webtoon. Selama mereka bertengkar ternyata telepon Seong Moo terhubung ke Yeon Joo.

Baca Juga: Falcon Music Rilis Official Music Video OST Benyamin Biang Kerok 2 'kembalikan Indonesia Pada Kami'

Kang Chul ingat, saat insiden di atap ia menarik Seong Moo untuk tetap di dunia W sebelum kehadiran Yeon Joo, tapi Seong Moo malah menusuk Kang Chul hingga keadaanya malah kritis.

Kang Chul memaksa Seong Moo untuk memberikan hidup bahagia di akhir cerita bukan malah membunuh karakter utamanya.

Namun Seong Moo juga berisi keras bahwa semua tindakannya telah ditentukan dan juga bahwa dia hanyalah ilusi yang tidak bisa menembaknya bahkan jika dia menginginkannya.

Pelaku penembakan yang membantai keluarga Kang Chul juga itu hanya fiksi untuk meningkatkan determinasi karakter.

Baca Juga: Syarat Dapat BLT Rp 500 Ribu Per KK yang Cair Bulan Ini, Begini Cara Cek Dapat Atau Tidak

Semua penjelasan Seong Moo membuat amarah Kang Chul memuncak ia pun menarik pelatuk pistol tepat di dada Seong Moo.

Suara tembakan tak terelakan.

Akankah Yeon Joo datang tepat waktu untuk menyelamatkan ayahnya? Ataukah Kang Chul kembali ke dunia webtoonnya?

Baca Juga: Punya Hajat? Baca Sholawat Ini Agar Hajat dan Keinginan Terkabul

Saksikan kelanjutan K-drama W: Two Worlds episode 5 pagi ini, Jum’at, 18 September 2020 di Trans TV pukul 08:30 WIB.***

Editor: Ina Nurhayati


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah