Sejarah Upin dan Ipin Bukan di Indonesia, Awal Mula Cerita hingga ke Mana Orang Tuanya di Animasi

- 19 Januari 2022, 13:20 WIB
Sejarah Upin dan Ipin bukan di Indonesia, awal mula cerita dibentuk hingga kemana orang tuanya yang ada di animasi.
Sejarah Upin dan Ipin bukan di Indonesia, awal mula cerita dibentuk hingga kemana orang tuanya yang ada di animasi. /Twitter.com/@lescopaque

Animasi Upin dan Ipin yang sedang ramai ini ternyata di buat oleh alumni ITB bernama Burhanuddun Radzi dan Ainon Ariff.

Mereka inilah pencipta dan penulis dari animasi Upin dan Ipin dari Malaysia. Animasi ini mulai di produksi 2005 oleh rumah produksi yang juga ia dirikan sendiri.

Les Copaque Productionz yang menjadi rumah produksi animasi Upin dan Ipin, pertama kali mulai mengenalkan animasi ini di pada 14 September 2007, serta ditulis oleh Ainon.

Baca Juga: Viral Video Kuburan Upin dan Ipin di TikTok, Ini Sejarah Awal Kartun Si Kembar dari Malaysia

Awalnya, kisah Upin dan Ipin dibuat khusus menyambut bulan Ramadhan serta untuk mengenalkan anak-anak akan pentingnya puasa.

Baru-baru ini, rumah produksi Upin dan Ipin memberi keterangan di Twitter tentang awal mula kisah animasi dua kembar ini dibuat.

“semua cerita Upin dan Ipin adalah rekaan semata-mata dan ditulis sepenuhnya oleh Les’ Copaque Production. Ianya tidak diambil atau diinspirasi dari kisah sesiapa yang masih hidup mahupun yang telah tiada.” jawaban dari Les Copaque di akun @lescopaque, Senin, 17 Januari 2022.

Postingan tersebut sekaligus membantah tentang adanya kisah tragis dibalik animasi si kembar Upin dan Ipin.

Baca Juga: Ramai Postingan Antrean Ambulans Mulai Terjadi di Wisma Atlet, Warganet Tanyakan Kebenarannya

Animasi Upin dan Ipin banyak digemari karena ceritanya yang sederhana dan memiliki banyak pesan moral untuk anak-anak.

Halaman:

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x