Profil Sakti Wahyu Trengggono, Mantan Wamen Prabowo yang Kini Jadi Menteri Kelautan dan Perikanan

- 23 Desember 2020, 16:26 WIB
Profil Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono
Profil Menteri Kelautan dan Perikanan, Sakti Wahyu Trenggono /tangkap layar instagram.com/ @swtrenggono

BERITA DIY – Presiden Joko Widodo melakukan reshuffle kabinet setelah dua menterinya ditangkap oleh Komisi Pemberantasan Korupsi. Jokowi mengganti empat menteri dalam kabinetnya yaitu Menteri Perdagangan, Menteri Kesehatan, Menteri Agama dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Sementara itu, dua posisi menteri yang kosong yaitu Menteri Sosial dan Menteri Kelautan dan Perikanan akhirnya diisi oleh orang yang dipercaya oleh presiden untuk menjabat. Tri Rismaharini menjabat sebagai Menteri Sosial dan Sakti Wahyu Trenggono menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan.  

Berikut profil lengkap Sakti Wahyu Trenggono, mantan Wakil Menteri Pertahanan yang kini menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan.

Baca Juga: Siapkan Ini, Bocoran Kapan Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 12 Dibuka di www.prakerja.go.id

Sakti Wahyu Trengggono lahir di Semarang pada 3 November 1962. Ia merupakan lulusan Manajemen Informatika Universitas Bina Nusantara, kemudian melanjutkan ke Teknik Industri Universitas Indonesia. Ia juga menamatkan pendidikannya di jurusan Manajemen Bisnis Institut Teknologi Bandung.

Sebelum memulai karier sebagai seorang politikus, Trenggono mengawali karier sebagai System Analyst Federal Motor, kemudian menjadi Manager MIS Federal Motor. Ia kemudian diangkat sebagai General Manager MIS and Business Development Federal Motor pada tahun 1992.

Baca Juga: Penuhi 6 Syarat Ini Agar Dapat BST Rp 300 Ribu, Ini Cara Daftar dan Cek Online dtks.kemensos.go.id

Pada tahun 1995, Trenggono menjabat sebagai Direktur Perencanaan dan Pengembangan INKUD sebelum akhirnya membangun bisnis perangkat telekomunikasi dan penyewaan menara base transceiver di PT Solusindo Kreasi Pratama dan Indonesian Tower.

Ia menjabat sebagai direktur utama hingga tahun 2009. Sampai akhirnya pada tahun 2009 menjabat sebagai Komisaris Utama PT Solusindo Kreasi Pratama dan Indonesian Tower.

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x