Petani Bisa Ajukan KUR BRI 2022, Penuhi Syarat dari KUR Pertanian, Ajukan ke Sini dan Dapatkan Manfaatnya

- 1 November 2022, 16:00 WIB
Ilustrasi - Informasi tentang petani Indonesia bisa ajukan KUR 2022, penuhi dulu syarat ini dari KUR Pertanian, dan dapatkan manfaatnya.
Ilustrasi - Informasi tentang petani Indonesia bisa ajukan KUR 2022, penuhi dulu syarat ini dari KUR Pertanian, dan dapatkan manfaatnya. /Pixabay/DEZALB

Baca Juga: KUR Mandiri 2022 Tanpa Jaminan Cair Rp 500 Juta Cicilan Rp 300 Ribuan, Bisa Daftar Online? Ini Tabel Angsuran

Mengutip dari laman ekon.go.id, Menko Airlangga menjelaskan bahwa Pemerintah memberikan tambahan subsidi bunga/subsidi margin sebesar 3% khusus untuk penyaluran KUR di sektor pertanian.

Sehingga petani dapat menggunakan fasilitas KUR untuk melakukan penyediaan Alsintan dengan bunga sebesar 3% per tahun.

Berikut syarat pengajuan KUR BRI 2022 yang harus dipenuhi untuk mengambil pinjaman Kredit Usaha Rakyat:

  1. Individu atau perorangan yang memiliki usaha layak dan produktif
  2. Usaha yang dimiliki harus aktif minimal 6 bulan
  3. Wajib memenuhi persyaratan dokumen seperti Kartu Keluarga, Surat Izin Usaha dan KTP
  4. Tidak memiliki tanggungan kredit dari perbankan lain, terkecuali kredit konsumtif seperti Kartu Kredit, KPR dan KKB
  5. Menyiapkan jaminan sesuai ketentuan Bank misalnya BPKB atau sertifikat tanah

Baca Juga: Cara Daftar Online KUR BRI 2022 Rp 50 Juta Angsuran Murah Pinjaman Tanpa Jaminan Langsung Cair

Pastikan syarat-syarat diatas sudah lebih dulu Anda siapkan supaya mempermudah proses peminjaman KUR petani yang akan Anda lakukan.

Selain syarat di atas ada ketentuan lain yang harus dipenuhi khususnya untuk KUR BRI Mikro, baik administrasi, pinjaman, hingga bunga.

  1. Adanya batas maksimal kredit bagi setiap debitur ialah sebesar Rp25 juta dan saat ini naik hingga Rp50 juta.
  2. Suku bunga yang berlaku sekitar 6% per tahun atau setara dengan 0,41% flat per bulan.
  3. Tidak ada biaya administrasi dan provisi
  4. Waktu tenor maksimal 3 tahun untuk Kredit Modal Kerja dan waktu tenor maksimal 5 tahun untuk Kredit Investasi

Baca Juga: 6 Keuntungan Ambil Pinjaman KUR BRI Tanpa Jaminan, Ini Plafon Kredit dan Tabel Angsuran 2022

Cara mengajukan KUR BRI adalah sebagai berikut:

  • Kunjungi kantor cabang BRI terdekat
  • Ambil nomor antrian pada bagian Customer Service
  • Setelah nomor antrian Anda dipanggil sampaikan tujuan Anda untuk mengajukan KUR
  • Isi form aplikasi dan berkas yang diperlukan dan sertakan dokumen sesuai syarat dan ketentuan KUR BRI
  • Serahkan Jaminan berupa BPKB ataupun sertifikat tanah
  • Setelah itu customer service akan memproses pengajuan KUR dan melakukan uji kelayakan usaha calon debitur melalui survei ke lapangan
  • Pengajuan akan disetujui jika usaha yang dijalankan sesuai dengan uji kelayakan
  • Untuk proses pencairan dana KUR biasanya akan dikirim langsung ke rekening debitur setelah mendapat konfirmasi dari pihak BRI dalam kurun waktu 7-14 hari kerja sejak pihak BRI melakukan survei
  • Setelah menerima dana pencairan KUR gunakanlah dengan sebaik-baiknya.

Dan Anda harus melakukan kewajiban membayar angsuran setiap bulan dengan nilai pokok dan bunga sesuai ketentuan yang sudah disepakati.

Halaman:

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x