BSU Tahap 4 Kapan Cair? Cek Jadwal dan Peserta BPJS Ketenagakerjaan yang Dapat BLT Subsidi Gaji DI SINI

- 28 September 2022, 10:14 WIB
BSU tahap 4 kapan cair? Cek jadwal dan peserta BPJS Ketenagakerjaan yang dapat BLT subsidi gaji 2022 Rp 600 ribu di Kemnaker.
BSU tahap 4 kapan cair? Cek jadwal dan peserta BPJS Ketenagakerjaan yang dapat BLT subsidi gaji 2022 Rp 600 ribu di Kemnaker. /BeritaDIY/HO/AnandaLukita

BERITA DIY - BSU tahap 4 kapan cair? Simak cara cek jadwal dan daftar peserta BPJS Ketenagakerjaan yang dapat BLT subsidi gaji 2022 Rp 600 ribu di kanal resmi di bawah ini.

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) udahmenransfer BSU tahap 3 pada pekan ini. Namun masih banyak karyawan yang belum menerima BLT subsidi gaji 2022 Rp 600 rib sehingga menantikan penyaluran tahap 4.

Sebagaimana diketahui, target penerima BLT subsidi gaji 2022 Rp 600 ribu ini adalah sebanyak 16 juta pekerja peserta BPJS Ketenagakerjaan yang memenuhi kriteria sesuai Permenaker Nomor 10 Tahun 2022.

Namun hingga hari ini BPJS Ketenagakerjaan belum memberikan data calon penerima BSU kepada Kemnaker lebih dari 10 juta data.

Baca Juga: BSU Tahap 3 Cair ke Rekening Ini, Cek Status BLT Subsidi Gaji Kemnaker Tanpa Login BPJS Ketenagakerjaan

Sehingga karyawan yang merasa memenuhi kriteria sebaiknya bersabar menantikan jadwal penyaluran BSU tahap 4.

Saat ini Kemnaker tengah melakukan verifikasi data calon penerima BSU tahap 4 dan data tambahan lain dari BPJS Ketenagakerjaan.

Masyarakat yang ingin mengetahui jadwal BSU tahap 4 kapan cair bisa cek informasi terbaru melalui laman resmi dan sosial media Kemnaker yang sudah terverifikasi.

Meskipun demikian, karyawan juga harus mempersiapkan diri terlebih dahulu untuk menerima BSU tahap 4 dengan memastikan bahwa mereka memenuhi kriteria.

Halaman:

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x