Daftar Jadi Penerima BLT BBM di Aplikasi Ini, Hubungi Nomor Kemensos Ini Sebagai Solusi Dapat Rp 600 Ribu

- 8 September 2022, 06:00 WIB
Ilustrasi - Ketahui cara daftar penerima BLT BBM di aplikasi dan nomor call center solusi dari Kemensos saat cek penerima.
Ilustrasi - Ketahui cara daftar penerima BLT BBM di aplikasi dan nomor call center solusi dari Kemensos saat cek penerima. /Pixabay/EmAji

BERITA DIY - Inilah cara daftar masuk penerima BLT BBM secara online dengan menggunakan aplikasi resmi lengkap dengan nomor Kemensos solusi agar mendapatkan bantuan.

BLT BBM sesuai yang direncanakan akan diberikan kepada 20,65 juta masyarakat yang masuk ke dalam Keluarga Penerima Manfaat atau KPM yang akan menjadi penerima bantuan.

Dasar yang digunakan untuk menyalurkan BLT BBM pada tahun 2022 kali ini ialah data KPM yang telah masuk ke dalam DTKS yang dimiliki oleh pihak Kementerian Sosial atau Kemensos.

Sedangkan bagi masyarakat yang belum masuk ke dalam penerima bantuan BLT BBM tersebut terdapat solusi yang dapat dilakukan yaitu dengan melakukan daftar sebagai penerima.

Baca Juga: Link Cek Penerima BLT BBM dan BPNT Kemensos 2022 Pakai HP, Nama Tidak Ada Bisa Usul Cek Bansos di Sini

Cara Daftar Penerima BLT BBM

Proses untuk daftar penerima BLT BBM ini nantinya dapat dilakukan oleh masyarakat secara online dengan menggunakan aplikasi Cek Bansos yang telah dimiliki oleh Kemensos.

Untuk lebih lengkapnya, berikut merupakan cara yang dapat dilakukan untuk daftar agar masuk sebagai penerima dalam program bantuan BLT BBM yang digulirkan tersebut:

- Unduh atau download terlebih dahulu aplikasi Cek Bansos

- Kemudian masuk ke dalam aplikasi tersebut

- Kemudian pilih pada menu 'Buat akun baru'

- Isikan data diri lengkap yang terdapat dalam laman

- Unggah foto selfie dan KTP

- Lalu pilih pada menu 'Buat akun baru'

- Maka akan mendapatkan kode verifikasi

- Lakukan aktivasi dengan masuk ke email

- Kembali masuk ke dalam aplikasi, maka akan muncul status akun.

Baca Juga: Cara Daftar BLT BBM Rp600 Ribu di DTKS Kemensos Sudah Mulai Dibagikan? Apa Saja Syarat Mendapatkan Bansos

Untuk memastikan apakah nama dirinya telah masuk ke dalam penerima BLT BBM, masyarakat juga dapat melakukan proses cek secara online dengan menggunakan link resmi dari Kemensos.

Inilah cara cek penerima BLT BBM yang dapat dilakukan oleh penerima melalui laman resmi Kemensos:

- Masuk ke dalam laman resmi dengan menggunakan link cekbansos.kemensos.go.id

- Kemudian dapat memasukkan alamat lengkap

- Selanjutnya masukkan nama lengkap sesuai dengan KTP

- Berikutnya mengetikkan kode verifikasi

- Lalu pilih pada menu 'Cari Data'

- Maka akan muncul status penerima bantuan.

Baca Juga: BLT BBM Sudah Cair ke 10 Juta Penerima, Klik Link Kemensos Ini Jika Tak Terdaftar di cekbansos.kemensos.go.id

Lebih lanjut, bagi yang telah masuk sebagai penerima dana bantuan BLT BBM maka nantinya akan berhak untuk mendapatkan sejumlah nominal dana yang mencapai Rp 600 ribu.

Penyaluran dana BLT BBM Rp 600 ribu tersebut nantinya akan dilakukan secara  bertahap setiap bulannya, dimana pada per bulan penerima akan mendapatkan dana Rp 150 ribu.

Untuk melakukan proses ambil dana bantuan BLT BBM tersebut, maka masyarakat dapat mengunjungi atau datang ke Kantor Pos Indonesia sesuai dengan domisili.

Sedangkan bagi yang menemui kendala dalam daftar, cek, maupun ambil dana bantuan BLT BBM dapat menghubungi nomor Call Center yang telah disediakan oleh Kemensos di nomor 717

Baca Juga: Akses cekbansos.kemensos.go.id Cek Nama Penerima BLT BBM, Uang Rp600 Ribu Cair September di Kantor Pos

Demikianlah informasi yang dapat diberikan mengenai cara daftar penerima BLT BBM Rp 600 ribu lengkap dengan solusi yang dapat dilakukan dengan menggunakan nomor call center Kemensos.***

Editor: Muhammad Naufal Alyaa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x