Anak Usia Dini dan Golongan Ini Bisa Dapat Bansos PKH Rp750 Ribu, Cek Penerima dengan Link Resmi Ini

- 28 Agustus 2022, 13:45 WIB
Ilustrasi - Anak usia dini bisa dapat bansos PKH Rp750 ribu, cek penerima di link berikut ini.
Ilustrasi - Anak usia dini bisa dapat bansos PKH Rp750 ribu, cek penerima di link berikut ini. /PIXABAY/@Fotorech

BERITA DIY - Anak usia dini dan golongan berikut ini bisa dapat bansos PKH Rp750 ribu di bulan Agustus 2022 ini, cek daftar penerima bantuan melalui link resmi yang tersedia ini.

Program bansos PKH masih terus disalurkan kepada para KPM yang terdaftar di DTKS, di antaranya adalah anak usia dini dan beberapa golongan lain.

Bansos PKH ini telah disalurkan oleh Kemensos sejak Juli 2022 dan dilanjutkan pada Agustus 2022 karena masih belum tersalurkannya bantuan pada para KPM.

Bagi KPM yang belum mendapatkan bantuan bisa melakukan cek daftar penerima bansos PKH melalui link resmi yang tersedia di akhir artikel untuk mengetahui apakah mendapatkan bansos PKH atau tidak.

Baca Juga: Daftar Nana Penerima PKH 2022 Cek Online di cekbansos.kemensos.go.id Bantuan Cair Tahap 3 untuk Masyarakat Ini

Bansos PKH ini merupakan program bantuan yang ditujukan kepada para keluarga miskin untuk bisa mengakses fasilitas kesehatan dan pendidikan.

Bantuan disalurkan setiap tiga bulan sekali, dengan besaran mencapai Rp750 ribu tergantung dari tiap-tiap golongan penerima bansos PKH.

Berikut rincian bantuan yang diterima setiap golongan penerima bansos PKH tahun 2022, selengkapnya.

- Anak SD: Rp225 ribu per tahap
- Anak SMP: Rp375 ribu per tahap
- Anak SMA: Rp500 ribu per tahap
- Anak PAUD: Rp750 ribu per tahap
- Lansia: Rp600 ribu per tahap
- Ibu Hamil: Rp750 ribu per tahap
- Penyandang Disabilitas: Rp600 ribu per tahap

Halaman:

Editor: Sani Charonni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x