Cara Cek Nama Penerima Uang Rp 600 Ribu Agustus 2022 bagi Lansia dan Disabilitas Berat Cair

- 14 Agustus 2022, 22:25 WIB
Ilustrasi. Tata cara cek nama penerima uang Rp 600 ribu Agustus 2022 secara online bagi keluarga miskin cair lagi di tahap 3.
Ilustrasi. Tata cara cek nama penerima uang Rp 600 ribu Agustus 2022 secara online bagi keluarga miskin cair lagi di tahap 3. /PIXABAY/belajatiraihanfahrizi

 

BERITA DIY - Berikut cara cek nama penerima uang Rp 600 ribu Agustus 2022 bagi lansia dan penyandang disabilitas berat cair lagi di tahap 3.

PKH tahap 3 cair lagi di Agustus 2022. Di mana, bansos dari pemerintah ini bersifat reguler. Artinya, akan terus digulirkan hingga ada keputusan lebih lanjut.

Anda bisa cek nama penerima PKH secara online hanya dengan menyiapkan KTP.

Yakni dengan mengakses di link resmi Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: 7 Kriteria Ini Beruntung Bisa Ambil Bantuan PKH Total Capai Rp 3 Juta 2022, Bansos PKH Cair Agustus 2022

Berikut cara cek nama penerima PKH secara online dengan KTP:

1. Buka situs di link cekbansos.kemensos.go.id

2. Piih provinsi sesuai KTP

3. Pilih kabupaten/kota sesuai KTP

4. Pilih kecamatan sesuai KTP

5. Pilih desa sesuai KTP

6. Isikan nama PM sesuai KTP

7. Isikan huruf kode yang tertera di layar HP

8. Klik 'Cari Data'.

Baca Juga: Klik Link cekbansos.kemensos.go.id, Bansos PKH Tahap 3 Agustus 2022 Cair Hanya untuk Golongan Ini

Kapan PKH tahap 3 cair Agustus 2022?

Pencairan PKH tahap 3 dilakukan secara bertahap tidak serentak.

Artinya, jika penerima belum dapat pencairan PKH tahap 3 pada bulan Juli maupun Agustus, bisa cek kembali di September 2022.

Pasalnya, jadwal pencairan PKH tahap 3 yakni pada Juli, Agustus dan September 2022.

Pencairan PKH akan melalui pendamping bansos atau langsung melalui rekening ATM bank Himbara (Mandiri, BRI dan BNI).

Baca Juga: Bansos PKH Tahap 3 Cair Lagi Agustus 2022, Cek Daftar Penerima Lewat HP di Link cekbansos.kemensos.go.id

Daftar nama penerima PKH dan besaran uang yang didapat berapa?

Berikut uang tunai yang didapat dari pencairan PKH tahap 3 per tiga bulan dan per tahunnya:

- Kategori ibu hamil Rp 3 juta/tahun atau Rp 750 ribu/bulan

- Kategori anak usia dini Rp 3 juta/tahun atau Rp 750 ribu/tiga bulan

- Kategori anak SD Rp 900 ribu/tahun atau Rp 225 ribu/tiga bulan

- Kategori anak SMP Rp 1,5 juta/tahun atau Rp 375 ribu/tiga bulan

- Kategori anak SMA Rp 2 juta/tahun atau Rp 500 ribu/tiga bulan

- Kategori disabilitas berat Rp 2,4 juta/tahun atau Rp 600 ribu/tiga bulan.

- Kategori lanjut usia 70 ke atas Rp 2,4 juta/tahun atau Rp 600 ribu/tiga bulan.

Baca Juga: Cek Bansos PKH Agustus 2022: Syarat Kriteria, Besaran Uang, Periode Pencairan dan Nama Penerima PKH

Demikianlah cara cek nama penerima PKH tahap 3 Rp 600 ribu bulan Agustus 2022 secara online untuk lansia dan penerima lain.***

Editor: Arfrian Rahmanta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah