Bantuan Langsung Tunai, BLT MInyak Goreng Rp300 Ribu Cair Sebelum Lebaran ke 3 Kelompok Penerima Berikut Ini

- 14 April 2022, 21:10 WIB
Ilustrasi - Bantuan langsung tunai BLT MInyak Goreng Rp300 ribu yang cair April 2022 sebelum lebaran.
Ilustrasi - Bantuan langsung tunai BLT MInyak Goreng Rp300 ribu yang cair April 2022 sebelum lebaran. /Tangkap layar YouTube.com/Kementerian Perdagangan

BERITA DIY - Bantuan langsung tunai atau BLT Minyak Goreng Rp300 ribu cair bulan April 2022 sebelum lebaran secara langsung tunai ke penerima Bansos Sembako BPNT, PKH, dan PKL.

BLT Minyak Goreng disalurkan pemerintah melalui Kemensos khusus bulan April, Mei, dan Juni 2022. Bantuan cair dengan sistem rapel sebelum lebaran Idul Fitri 2022 di bulan April 2022 ini.

Pemerintah menerapkan kebijakan salur BLT Minyak Goreng Rp300 ribu sebagai bantuan subsidi untuk memenuhi kebutuhan harga minyak goreng yang melambung tinggi karena kelangkaan.

Baca Juga: Penerima Bansos Sembako BPNT Rp2,4 Juta Dapat BLT Minyak Goreng Rp300 Ribu? Cek di cekbansos.kemensos.go.id

Sebagaimana diketahui, BLT Minyak Goreng Rp300 ribu akan cair sebelum lebaran kepada tiga kelompok yakni penerima Bansos Sembako BPNT, Program Keluarga Harapan atau PKH, dan Pedagang Kaki Lima atau PKL.

"Sebelum Lebaran tiba, syukur dalam minggu-minggu ini sebagian sudah bisa tersalurkan," Ungkap Presiden Jokowi dalam konferensi pers yang dipublish dalam kanal YouTube Sekretariat Presiden pada 5 April 2022.

Pedagang PKL yang dapat BLT Minyak Goreng Rp300 ribu adalah sebanyak 2,5 juta yang ditetapkan oleh Kemensos.

Baca Juga: BLT Minyak Goreng Rp 300 Ribu Cair April 2022 Hanya untuk 3 Pemilik KTP Ini, Cek Penerima di Sini

Penerima BLT Minyak Goreng Rp300 ribu dari kelompok Bansos Sembako BPNT dan PKH dapat dicek di link cekbansos.kemensos.go.id pakai data nama dan alamat lengkap sesuai KTP yang berlaku.

Cara cek BLT Minyak Goreng Rp300 ribu bulan April 2022 untuk kelompok penerima Bansos Sembako BPNT dan PKH di link cekbansos.kemensos.go.id adalah sebagai berikut:

1. Buka link online cekbansos.kemensos.go.id.

2. Masukan nama Provinsi, Kabupaten atau Kota, Kecamatan, dan Desa atau Kelurahan sesuai dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

3. Masukan nama lengkap sesuai dengan KTP.

Baca Juga: Jadwal Bansos Sembako BPNT Rp200 Ribu Cair Bulan April 2022, Cek Bantuan Login Link cekbansos.kemensos.go.id

4. Masukan kode verifikasi yang tertera, dan tekan ‘refresh’ jika kode yang muncul kurang jelas.

5. Tekan tombol ‘Cari Data’.

Pemilik KTP yang masuk di link cekbansos.kemensos.go.id akan mendapatkan manfaat dari BLT MInyak Goreng Rp300 ribu.

BLT Minyak Goreng Rp300 ribu akan cair langsung tunai ke penerima BPNT dan PKH yang jumlahnya lebih dari 20 juta serta PKL yang berjumlah 2,5 juta pedagang sesuai ketetapkan Kemensos.

Jadwal atau periode penyaluran BLT Minyak Goreng Rp300 ribu ini adalah bulan April, Mei dan Juni namun bantuan akan cair secara rapel di awal periode yakni bulan April 2022 sebelum lebaran.

Baca Juga: Uang Rp 500 Ribu BPNT dan BLT Minyak Goreng Cair di Kantor Pos April 2022 Jika Nama Terdata di Sini

Dana BLT Minyak Goreng Rp300 ribu jatah per bulannya adalah Rp100 ribu dan total yang akan diterima dalam tiga bulana dalah Rp300 ribu.

Itulah informasi mengenai penyaluran BLT Minyak goreng Rp300 ribu yang akan cair langsung tunai ke penerima Bansos Sembako BPNT, PKH, dan PKL.***

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x