Keluarga Penerima Manfaat di Banten Terima Bansos BPNT Tahap 3 Kapan Cair? Cek Daftar Penerima Online di HP

23 Juni 2023, 10:40 WIB
Ilustrasi. Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Banten terima bansos BPNT Tahap 3 periode Mei-Juni kapan cair. /PEXELS/Ahsanjaya

BERITA DIY - Berikut informasi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Banten terima bansos BPNT Tahap 3 periode Mei-Juni kapan cair? Cek daftar penerima online di HP.

Keluarga penerima manfaat di Provinsi Banten akan mendapatkan bantuan sosial (bansos) dari program BPNT senilai Rp 400 ribu.

Penyaluran bansos BPNT 2023 ini dilakukan sesuai jadwal yang telah ditetapkan pemerintah, tetapi masih ada kekhawatiran terkait waktu pencairannya.

Untuk memeriksa daftar penerima bansos BPNT 2023 secara online, KPM dapat menggunakan layanan cek di HP guna mempermudah akses informasi tahap 3.

Baca Juga: BLT BPNT 2023 Mei Juni Rapelan Rp400 Ribu Cair di Jadwal Pencairan Ini, Jelang Hari Raya Idul Adha

Diperkirakan bansos BPNT tahap 3 masih akan disalurkan di beberapa wilayah Provinsi Banten pada periode Mei-Juni 2023 dengan nominal Rp 400 ribu.

Bantuan sembako atau bansos BPNT tahap 3 untuk Mei-Juni 2023 akan ditransfer ke rekening KPM dan bisa diambil menggunakan KKS.

Berdasarkan informasi yang diposting oleh sejumlah KPM di grup Facebook 'INFO PKH dan BPNT CAIR 2023', terdapat struk pencairan bansos BPNT tahap 3 2023.

Bagi KPM di Banten, terdapat kekhawatiran mengenai kapan bansos BPNT tahap 3 akan cair. Terutama mengingat bulan Juni akan berakhir dalam beberapa hari lagi.

Baca Juga: Cek BPNT 2023 Lewat HP Akses Login cekbansos.kemensos.go.id, BLT Rp400 Cair Sampai Akhir Juni di Mana?

Bansos BPNT ini memberikan pencairan sebesar Rp 200 ribu per bulan, dan beberapa bulan terakhir pencairan dilakukan melalui PT Pos Indonesia.

Sebagai contoh, untuk bulan April, Mei, dan Juni, bansos sebesar Rp 600 ribu disalurkan melalui PT Pos Indonesia. Selanjutnya, ada juga pencairan melalui KKS dengan nominal Rp 400 ribu yang diberikan kepada KPM.

Kementerian Sosial (Kemensos) juga menyediakan kemudahan bagi KPM untuk memeriksa daftar nama penerima bansos BPNT secara mandiri melalui cekbansos.kemensos.go.id.

1. Akses situs cekbansos.kemensos.go.id di HP

2. Masukan domisili sesuai provinsi, kota/kabupaten, kecamatan, kelurahan/desa

3. Masukan nama penerima manfaat. Biasanya kepala keluarga sesuai dengan KTP

4. Isi kode huruf angka pada kotak yang disediakan

5. Klik Cari Data

Adapun mengenai kapan jadwal pencairan BPNT ke KPM di Provinsi Banten, terpantau beberapa kota sudah ada pencairan.

Baca Juga: BLT BPNT 2023 Mei Juni Cair Sebelum 29 Juni, Cara Cek Penerima Bansos Langsung Tunai Dapat Uang Berapa

Pantauan tersebut terlihat dari grup Facebook INFO PKH dan BPNT CAIR 2023, KPM ini memberikan foto struk beserta menginfokan lokasi pencairan.

"Tangsel Ciputat Kedaung silahkan cek BPNT saldo sudah masuk," tulis akun Facebook @Ira Nurba***.

Bagi kota yang belum dapat pencairan BPNT 2023 harap bersabar karena memang pencairan BPNT tidak serentak. Anda dapat mengeceknya secara berkala.

Demikian informasi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Banten terima bansos BPNT Tahap 3 periode Mei-Juni kapan cair? Cek daftar penerima online di HP.***

Editor: Arfrian Rahmanta

Tags

Terkini

Terpopuler