Tabel KUR Mandiri 2023 Rp 100 Juta, Jenis UMKM Ini Dapat Layanan Lebih dan Cek Syarat Pengajuan Terbaru 2023

26 Mei 2023, 17:20 WIB
Tabel KUR Mandiri 2023 pinjaman Rp100 juta, jenis UMKM berikut dapat layanan lebih dan cek syarat pengajuan terbaru pada 2023. /Instagram.com/@kurmandirimalang

BERITA DIY - Simak tabel KUR Mandiri 2023 pinjaman Rp100 juta, jenis UMKM berikut dapat layanan lebih dan cek syarat pengajuan terbaru pada 2023.

Bank Mandiri merupakan salah satu lembaga perbankan yang menyalurkan pinjaman dengan bunga subsidi dari pemerintah yaitu KUR.

Berbeda dengan program KUR tahun lalu, KUR Mandiri 2023 memiliki sejumlah syarat dan ketentuan terbaru.

Bahkan beberapa UMKM dengan jenis tertentu bisa mendapatkan layanan pinjaman yang lebih dari UMKM lainnya.

Baca Juga: Pakai KTP, KUR Mandiri Rp 100 Juta Cair Tanpa Jaminan, Bisa Pengajuan Berapa Kali? Ini UMKM Prioritas

Dilansir dari bankmandiri.co.id, kini UMKM bisa mendapatkan pinjaman hingga Rp100 Juta tanpa jaminan melalui jenis pinjaman KUR Mikro pada program KUR Mandiri 2023.

Dibuka hingga 31 Desember 2023, terdapat 8 jenis UMKM yang menjadi prioritas penerima KUR Mandiri 2023 dan ada 4 jenis UMKM yang bisa melakukan pinjaman Rp100 juta mencapai 4 kali.

Dengan adanya hal tersebut tentu akan sangat disayangkan jika kesempatan layanan lebih ini tidak diambil oleh para UMKM.

Meskipun begitu untuk melakukan pengajuan pinjaman Rp100 tanpa jaminan tetap terdapat sejumlah syarat yang perlu dipenuhi oleh para UMKM.

Baca Juga: KUR BRI 2023: Bunga Cicilan Terbaru Mulai 3 Persen, Tabel Angsuran dan Syarat Lengkap Pinjaman Rp 100 Juta

Berikut syarat pengajuan untuk bisa mendapatkan pinjaman Rp100 juta tanpa jaminan pada KUR Mandiri 2023, antara lain:

- Usia calon debitur atau peminjam minimal 21 tahun atau sudah menikah.
- Memiliki riwayat pinjaman dengan kategori kolektibilitas lancar pada SLIK OJK.
- Tidak pernah memiliki kredit kecuali untuk konsumsi rumah tangga, kredit skala ulta mikro, dan pinjaman pada layanan berbasis digital.
- Usaha aktif dan produktif minimal selama 6 bulan.

Sedangkan dokumen yang perlu dilengkapi untuk pengajuan pinjaman Rp100 juta, antara lain:

- KTP
- NIB atau Surat Keterangan Usaha (SKU)
- Kartu Keluarga
- Akta Nikah atau Cerai
- NPWP jika pinjaman lebih dari Rp50 juta.

Baca Juga: Tabel KUR Mandiri Rp 100 Juta Tenor Panjang Tanpa Jaminan, Cek Angsuran per Bulan di Sini

Terkait jenis UMKM yang mendapatkan layanan lebih pada pinjaman KUR Mandiri 2023, yaitu:

Jenis UMKM prioritas penerima pinjaman KUR Mandiri 2023
- UMKM sektor pertanian, perburuan dan kehutanan
- UMKM sektor kelautan dan perikanan
- UMKM sektor industri pengolahan
- UMKM sektor konstruksi
- UMKM sektor pertambangan garam rakyat
- UMKM sektor pariwisata
- UMKM sektor jasa produksi
- UMKM sektor produksi lainnya

Jenis UMKM yang bisa mendapatkan pinjaman Rp100 juta tanpa jaminan hingga 4 kali
- UMKM sektor pertanian
- UMKM sektor perkebunan
- UMKM sektor perikanan
- UMKM sektor peternakan

Baca Juga: Resmi Dibuka! Cek Tabel KUR BRI Rp 100 Juta Angsuran Ringan, Ini Syarat Terbaru Pengajuan 2023

Tabel Angsuran KUR Mandiri Rp 100 Juta Ketentuan Bunga Terbaru

Berikut tabel angsuran KUR Mandiri Rp100 juta tanpa jaminan tambahan untuk pengajuan pertama sesuai ketentuan bunga terbaru:

- KUR Mandiri Rp100 Juta pinjaman 12 bulan, angsuran Rp8.606.643
- KUR Mandiri Rp100 Juta pinjaman 24 bulan, angsuran Rp4.432.061
- KUR Mandiri Rp100 Juta pinjaman 36 bulan, angsuran Rp3.087.710
- KUR Mandiri Rp100 Juta pinjaman 48 bulan, angsuran Rp2.348.503
- KUR Mandiri Rp100 Juta pinjaman 60 bulan, angsuran Rp1.933.280

Demikian informasi tabel KUR Mandiri 2023 pinjaman Rp100 juta, jenis UMKM berikut dapat layanan lebih dan cek syarat pengajuan terbaru pada 2023.***

 
Editor: Sani Charonni

Tags

Terkini

Terpopuler