Cara Aktivasi Data KIP Agar PIP Kemdikbud Hingga Rp1 Juta Cair ke Pelajar, Lengkap Nominal dan Cek Penerima

11 April 2023, 17:20 WIB
Ilustrasi cara aktivasi data KIP agar PIP hingga Rp1 juta cair ke pelajar lengkap nominal bantuan dan cek penerima. /BERITA DIY/Rina Sari

 

BERITA DIY - Ketahui cara aktivasi data KIP agar PIP Kemdikbud hingga Rp1 juta cair ke pelajar lengkap nominal bantuan yang bisa diterima dan tutorial cek penerima di website pip.kemdikbud.go.id tersaji dalam artikel ini.

Pemerintah melalui Kemdikbud menyalurkan program PIP kepada sejumlah pelajar yang terdaftar sebagai peserta pemegang KIP dengan melakukan cek di pip.kemdikbud.go.id menggunakan NISN siswa.

PIP Kemdikbud disasarkan untuk peserta didik atau pelajar yang menempuh pendidikan di sekolah hingga madrasah dengan besaran bantuan dimulai dari Rp 450 ribu hingga Rp 1 juta.

Dikabarkan bahwa PIP Kemdikbud sedang berlangsung proses pencairannya pada bulan April 2023 ini untuk pelajar yang mendapatkan bantuan pendidikan.

Baca Juga: Cek pip.kemdikbud.go.id Online Lewat HP Dapat Rp 1 Juta, Ini Nama Penerima PIP Kemdikbud 2023 SD SMP SMA

Meski demikian, tidak hanya peserta didik di lingkungan sekolah yang mendapatkan bantuan PIP ini, namun juga peserta didik di lingkungan Lembaga pendidikan paket penyetaraan berkesempatan dapat.

Kartu Indonesia Pintar atau KIP sendiri merupakan identitas dan jaminan kepastian bagi penerima bantuan PIP untuk menjadi penerima bantuan pendidikan.

Sebelum mendapatkan bantuan PIP, KIP harus diaktivasi terlebih dahulu, untuk dilakukan aktivasi data dengan dapodik.

Cara Aktivasi Data KIP

1. Siswa penerima KIP membawa KIP ke sekolah, madrasah atau satuan pendidikan formal

2. Sekolah atau lembaga pendidikan memasukkan data siswa penerima KIP ke dapodik

Baca Juga: PIP Kemdikbud 2023 Cuma Cair di 2 Bank Ini: Bawa Berkas Syarat Ini Buat Aktivasi Rekening Siswa Penerima

3. Kemdikbud bekerja sama dengan Kemenag dan Kemensos kemudian melakukan verifikasi data sesuai data di dapodik pusat, untuk selanjutnya menerbitkan Surat Keputusan (SK) Penetapan Penerima Manfaat PIP, dan mengirimkan ke bank penyalur yang ditunjuk.

4. Dinas Pendidikan atau Kemenag Kabupaten atau Kota mengirimkan surat pemberitahuan beserta daftar penerima bantuan PIP ke sekolah, madrasah atau lembaga pendidikan.

5. Pihak sekolah, madrasah atau lembaga pendidikan menginformasikan kepada siswa dan orang tua siswa untuk pengambilan dana bantuan PIP.

6. Siswa, orang tua atau wali, mengambil dana bantuan PIP dengan membawa surat pemberitahuan

Bantuan PIP yang diterima di setiap jenjang memiliki besaran jumlah yang berbeda, berikut daftar besaran bantuan PIP yang diterima di setiap jenjang pendidikan.

Baca Juga: Cara Cek PIP Kemdikbud 2023 SD, SMP, SMA Rp1 Juta yang Belum Dicairkan di BRI BNI: Login Pip.kemdikbud.go.id

Rincian Nominal PIP Kemdikbud

- SD/MI/Paket A : Rp 450 ribu per tahun

- SMP/MTs/Paket B : Rp 750 ribu per tahun

- SMA/SMK/Paket C : Rp 1 juta per tahun

Bantuan PIP ini diharapkan dapat membantu peserta didik untuk memenuhi kebutuhan sekolah, seperti membeli perlengkapan sekolah, uang saku, uang transportasi dan kebutuhan sekolah lainnya.

Siswa dan pihak sekolah juga dapat cek apakah nama siswa tersebut menjadi penerima program bantuan PIP atau tidak dengan cara cek pada laman pip.kemdikbud.go.id.

Cara Cek Penerima PIP Kemdikbud

1. Klik link pip.kemdikbud.go.id

2. Scroll laman tersebut

3. Masukkan NISN, Tanggal lahir, dan Nama Ibu kandung

4. Klik Cari

Baca Juga: Cek Nama Penerima PIP Kemdikbud 2023 Cukup Input NISN dan NIK di pip.kemdikbud.go.id Pakai HP, Sudah Cair!

5. Setelah itu akan ditampilkan keterangan Nama Siswa, Nama Sekolah, Tempat Tinggal, dan Bank Penyalur.

 

Peserta didik yang belum mejadi pemegang KIP dapat mendaftar ke sekolah atau Lembaga pendidikan dengan membawa Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) orang tua atau wali.

Namun, apabila tidak memiliki KKS, orang tua atau wali dapat meminta Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) yang diperoleh dari RT/RW dan Kelurahan setempat.

Demikian ulasan artikel seputar cara aktivasi data KIP agar PIP hingga Rp1 juta cair ke pelajar lengkap nominal bantuan dan cek penerima.***

Editor: Sani Charonni

Tags

Terkini

Terpopuler