Tanggal Berapa Puasa Ayyamul Bidh Januari 2024? Cek Jadwal Lengkapnya, Jangan Sampai Ketinggalan

- 28 Desember 2023, 17:10 WIB
Informasi tentang kapan tanggal pelaksanaan puasa Ayyamul Bidh di bulan Januari 2024 terdapat dalam artikel ini.
Informasi tentang kapan tanggal pelaksanaan puasa Ayyamul Bidh di bulan Januari 2024 terdapat dalam artikel ini. /PIXABAY/lcb3020

“Diriwayatkan dari Ibnu Abbas ra, ia berkata, ‘Rasulullah SAW tidak makan (berpuasa) pada hari-hari yang malamnya cerah (ayyamul bidh), baik di rumah maupun bepergian.”

Terdapat beberapa keutamaan bagi umat Islam yang melaksanakan puasa Ayyamul Bidh. Puasa tiga hari dalam sebulan setara dengan berpuasa sepanjang tahun.

Keutamaan ini seperti yang disebutkan oleh Rasulullah SAW seperti hadits di atas yang diriwayatkan oleh Abu Dawud.

Ketentuan mengenai pelaksanaan puasa Ayyamul Bidh telah dijelaskan Abu Dzar dimana Rasulullah SAW bersabda yang artinya sebagai berikut.

Baca Juga: LINK Live Streaming Red Sparks vs Pink Spider Liga Voli Korea 2023 Hari Ini: Siaran Langsung Megawati di SPOTV

“Jika engkau ingin berpuasa tiga hari setiap bulan, maka berpuasalah pada tanggal 13, 14, dan 15 (dari bulan Hijriyah).” Hadist tersebut diriwayatkan oleh Tirmidzi nomor 761.

Keutamaan yang kedua adalah mampu mengikuti anjuran Rasulullah SAW. Sebagai tauladan terbaik, umat Islam sepatutnya selalu mencotoh apa yang telah diajarkan olehnya.

Hal ini sesuai dengan hadist yang diriwayatkan oleh Abu Hurairah ra, “Kekasihku (Rasulullah SAW) mewasiatkan kepadaku tiga nasehat yang aku tida bisa meninggalkannya hingga aku mati, yakni berpuasa tiga hari setiap bulannya, mengerjakan salat Dhuha, mengerjakan salat witir sebelum tidur.”

Bagi umat Islam yang ingin melaksanakan puasa Ayyamul Bidh pada Januari 2024, maka dapat melaksanakannya pada tanggal berikut.

Baca Juga: Teks Khutbah Jumat Singkat Akhir Tahun 2023: Pergantian Tahun, Mengingat Umur dan Waktu

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah