ISI Teks Khutbah Jumat NU Bulan Dzulqaidah Paling Bagus Menyentuh Hati Terbaru Tema Ikhlas saat Beribadah PDF

- 2 Juni 2023, 08:10 WIB
Ilustrasi. Contoh isi teks khutbah Jumat NU bulan Dzulqaidah paling bagus menyentuh hati terbaru tentang ikhlas saat beribadah, link download PDF.
Ilustrasi. Contoh isi teks khutbah Jumat NU bulan Dzulqaidah paling bagus menyentuh hati terbaru tentang ikhlas saat beribadah, link download PDF. /FREEPIK/wirestock

Hadirin yang Mulia

Dalam sebuah hadits dikisahkan, ada orang yang dikasih kekayaan oleh Allah Subhânahu Wa Ta’âlâ. Pada hari kiamat, ia ditanya oleh Allah: “Apa yang kamu lakukan atas semua kenikmatan yang telah aku berikan?”

“Ya Tuhan, aku telah menyedekahkan harta-hartaku sepanjang siang-malam,” jawab hamba ini.

Kemudian Allah menjawab balik: “Kamu berbohong.” Tidak hanya Allah saja yang menjawab, malaikat pun mengatakan demikian. “Kamu berbohong. Kamu melakukan hal demikian hanya supaya akan kebanjiran komentar masyarakat ‘oh, si fulan ini orang yang tajir, murah hati, suka menolong’.” Akhirnya, amal fulan tersebut menjadi hangus, tidak berbuah sama sekali.

Baca Juga: ISI TEKS Khutbah Jumat NU Akhir Syawal Terbaru Paling Bagus Tentang Kehidupan: Kemuliaan Bersedekah, Link PDF

Jamaah yang Berbahagia

Kata ikhlas dalam Al-Qur’an di antaranya disebut untuk menggambarkan susu yang murni. Susu keluar dari perut hewan yang mana dalam perut hewan terdapat darah dan kotoran, namun susu sama sekali tidak tercampur kedua kotor tersebut. Susu keluar murni sebagai susu.

Kita di dunia ini, atas kekotoran-kekotoran yang ada, perlu memurnikan segala perilaku, kita persembahkan kepada Allah Subhânahu Wa Ta’âlâ.


وَإِنَّ لَكُمْ فِي الْأَنْعَامِ لَعِبْرَةً نُسْقِيكُمْ مِمَّا فِي بُطُونِهِ مِنْ بَيْنِ فَرْثٍ وَدَمٍ لَبَنًا خَالِصًا سَائِغًا لِلشَّارِبِينَ

Artinya: Dan sungguh, pada hewan ternak itu benar-benar terdapat pelajaran bagi kamu. Kami memberimu minum dari apa yang ada dalam perutnya (berupa) susu murni antara kotoran kotoran dan darah, yang mudah ditelan bagi orang yang meminumnya. (QS Al An’am: 66)

Ahli hikmah mengatakan:

اَلنَّاسُ كُلُّهُمْ هَلْكَى اِلاَّ الْعَالِمُوْنَ، وَالْعَالِمُوْنَ كُلُّهُمْ هَلْكَى اِلاَّ الْعَامِلُوْنَ، وَالْعَامِلُوْنَ كُلُّهُمْ هَلْكَى اِلَّا الْمُخْلِصُوْنَ، وَالْمُخْلِصُوْنَ فِىْ خَطَرٍ عَظِيْمٍ

Artinya: Semua manusia akan binasa kecuali orang yang berilmu. Semua orang berilmu akan binasa kecuali orang yang mengamalkan ilmunya. Orang yang mengamalkan ilmunya akan binasa kecuali orang yang ikhlas. Mereka yang ikhlas masih dalam kekhawatiran yang agung.

Baca Juga: Khutbah Jumat Minggu ke 4 Bulan Syawal tentang Hikmah Penting di Balik Lamanya Antrean Haji 2023, Link PDF NU

Hadirin yang Dimuliakan Allah SWT

Halaman:

Editor: Sani Charonni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah