Teks Khutbah Jumat 26 Mei 2023 Singkat Lengkap Dengan Doanya PDF, Pentingnya Menjaga Kerukunan Masyarakat

- 26 Mei 2023, 09:03 WIB
Ilustrasi sholat Jumat - Download teks khutbah jumat 26 Mei 2023 singkat lengkap dengan doa disini, pentingnya menjaga kerukunan masyarakat
Ilustrasi sholat Jumat - Download teks khutbah jumat 26 Mei 2023 singkat lengkap dengan doa disini, pentingnya menjaga kerukunan masyarakat /unsplash.com/ @masjidpogungraya

Contoh-contoh yang bisa kita praktekkan dalam kehidupan sehari-hari seperti menjenguk saudara Muslim yang sakit, meminjamkan uang ketika sedang butuh, berbagi makanan jika kita memiliki makanan berlebih, dan sebagainya.

Rasulullah sendiri mengibaratkan antara satu Muslim dengan Muslim yang lainnya bagaikan anggota badan dalam satu tubuh. Beliau bersabda,


مَثَلُ الْمُؤْمِنِينَ فِي تَوَادِّهِمْ وَتَرَاحُمِهِمْ وَتَعَاطُفِهِمْ، مَثَلُ الْجَسَدِ إِذَا اشْتَكَى مِنْهُ عُضْوٌ تَدَاعَى لَهُ سَائِرُ الْجَسَدِ بِالسَّهَرِ وَالْحُمَّى

Artinya, “Perumpamaan kaum mukmin dalam saling mencintai, saling menyayangi dan bahu membahu, bagaikan satu tubuh. Jika salah satu anggota tubuhnya sakit, maka seluruh anggota tubuhnya yang lain ikut merasakan sakit juga dengan tidak bisa tidur dan merasa demam.” (HR Muslim).

Upaya yang bisa kita lakukan selanjutnya adalah saling memaafkan. Sebagai manusia biasa, tentu kita tidak luput dari salah dan dosa, sebab itu kita dianjurkan untuk memaafkan kesalahan orang lain.

Baca Juga: Contoh Khutbah Jumat Menyentuh Hati Terbaru Lengkap dengan Doanya Singkat: Tentang Pentingnya Menuntut Ilmu

Dengan membiasakan diri untuk memaafkan orang lain, semua orang pun akan merasa nyaman dengan keberadaan kita. Rasulullah saw bersabda,

مَا مِنْ مُسْلِمَينِ يَلْتَقِيَانِ فَيَتَصَافَحَانِ إِلاَّ غُفِرَ لَهُمَا قَبْلَ أنْ يَفْتَرِقَا

Artinya “Setiap dua orang Muslim bertemu dan berjabat tangan, niscaya dosa keduanya diampuni sebelum mereka berpisah.” (HR Abu Dawud).

Halaman:

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x