Tol Surabaya ke Banyuwangi Sudah Sampai Mana? Ini Kabar Tol Probowangi Terkini dan Link Peta Rute

- 4 April 2023, 18:00 WIB
Ilustrasi - Konstruksi Tol Surabaya ke Banyuwangi sudah sampai mana? Simak kabar terkini Tol Probowangi serta link peta rute.
Ilustrasi - Konstruksi Tol Surabaya ke Banyuwangi sudah sampai mana? Simak kabar terkini Tol Probowangi serta link peta rute. /PIXABAY/ tookapic

BERITA DIY - Berikut informasi sudah sampai mana konstruksi Tol Surabaya ke Banyuwangi dan kabar terkini Tol Probowangi serta link peta rute.

Salah satu ruas tol Trans Jawa yang saat ini sering digunakan oleh pengencara adaah Tol Surabaya - Probolinggo. Jalan tol ini menghubungkan Kota Surabaya dengan Kabupaten Probolinggo.

Adapun nantinya, Tol Surabaya - Probolinggo juga akan terhubung dengan tol anyar yakni Tol Probolinggi - Banyuwangi (Probowangi) dan Pelabuhan Ketapang.

 

Lalu, sudah sampai mana konstruksi Tol Surabaya - Banyuwangi?

Baca Juga: Tol Probolinggo - Banyuwangi Kapan Selesai? Ini Update Pembangunan Sudah Sampai Mana dan Rute Terbaru

Saat ini, Tol Surabaya - Probolinggo dengan Probolinggo - Banyuwangi belum terkoneksi, sebab Tol Probowangi belum sepenuhnya rampung.

 

Kementerian PUPR dan Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) tengah mengerjakan konstruksi tahap I jalan Tol Probolinggo - Banyuwangi yang dimulai pada 6 Februari 2023.

Tahap I konstruksi Tol Probowangi sendiri dimulai pada rute Gending - Besuki sepanjang 49,7 Km dan ditargetkan rampung pada 2024.

Nantinya jalan tol Probolinggo - Banyuwangi tahap I rute Gending - Besuki akan memiliki 3 simpang susun yaitu:

Baca Juga: Resmi! Tol Jogja - Solo Dibuka untuk Mudik Lebaran Secara Fungsional Sepanjang 6 Km, Cek Rincian Ruas Jalannya

1. Simpang Susun (SS) Kraksaan

2. SS paiton

3. SS Besuki

 

Selain itu, rute I juga akan memiliki 1 buah TIP (rest area).

Secara keseluruhan jalan Tol Probolinggo - Banyuwangi ini akan memiliki panjang 175,4 km yang terdiri dari tujuh seksi yang dibagi menjadi dua tahapan.

Pada tahap I, ada tiga seksi yang akan dikerjakan yaitu:

- Seksi 1 Probolinggo (Gending) - Kraksaan 12,88 km

- Seksi 2 Kraksaan-  Paiton 11,2 km

- Seksi 3 Paiton - Besuki 25,6 km

Baca Juga: Alhamdulillah! Jalan Tol Cisumdawu dan Jalan Tol Japek II Selatan Dibuka Fungsional Mudik Lebaran 2023

Sementara untuk pembangunan tahap II dari ruas Besuki – Banyuwangi sepanjang 125,72 Km belum dimulai dan sedang dalam tahap persiapan.

Adapun untuk konstruksi tahap II baru akan dimulai pada 2024 dan ditargetkan selesai pada 2025.

Berikut pembagian seksi untuk tahap II konstruksi Tol Probolinggo - Banyuwangi (Probowangi):

 

- Seksi 4: Besuki-Situbondo 42,3 km,

- Seksi 5: Situbondo-Asembagus 16,76 km,

- Seksi 6: Asembagus-Bajulmati 37,45 km,

- Seksi 7: Bajulmati-Ketapang 29,21 km.

 

 

 

Adapun berdasarkan jadwal perencanaan tersebut, maka jalan Tol Surabaya - Banyuwangi baru akan tersambung mulai tahun 2025 mendatang.

Baca Juga: Dipercepat! Tol Probolinggo - Banyuwangi Sudah Sampai Mana? Ini Peta Jalan Tol Probowangi Terkini

Peta Rute Jalan Tol Probolinggo - Banyuwangi (Probowangi)

Berikut link peta rute jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi (Probowangi) seksi I hingga VII:

KLIK DI SINI

Itulah informasi sudah sampai mana konstruksi Tol Surabaya ke Banyuwangi dan kabar terkini Tol Probowangi serta link peta rute.***

Editor: Muhammad Suria


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah