HORE, Formasi CPNS 2023 dan PPPK Paling Banyak buat Lulusan Jurusan Ini, Cek Detailnya di SINI

- 25 Februari 2023, 12:12 WIB
ILUSTRASI  - Formasi CPNS 2023 dan PPPK paling banyak buat lulusan jurusan berikut ini. Yuk, cek detail info formasi seleksi ASN 2023 di sini.
ILUSTRASI - Formasi CPNS 2023 dan PPPK paling banyak buat lulusan jurusan berikut ini. Yuk, cek detail info formasi seleksi ASN 2023 di sini. /Tangkap layar bkd.jogjaprov.go.id

BERITA DIY - Hore, formasi CPNS 2023 dan PPPK paling banyak buat lulusan jurusan berikut ini. Yuk, cek detail info formasi seleksi ASN 2023 di sini.

Adanya seleksi CASN, yang terdiri dari CPNS dan PPPK, pada tahun ini mulai menemui titik terang. Sudah ada bocoran alokasi formasi CPNS 2023 dan PPPK.

Sebelumnya, Menteri PAN RB Abdullah Azwar Anas mengungkapkan rencana seleksi CPNS 2023 dan PPPK sudah berjalan. Saat ini tahap persiapan pengusulan.

“Sekarang semuanya sedang berproses pada tahap persiapan pengusulan formasi dari sejumlah instansi pemerintah,” ujar Menteri PAN RB Anas dikutip dari menpan.go.id.

Baca Juga: Yuk Intip, Ini Bocoran Jumlah Formasi yang Dibuka di Seleksi CPNS 2023 dan PPPK, Total Ada 1 Jutaan

Ia pun menekankan ada empat kebijakan prioritas dalam seleksi CPNS 2023 dan PPPK. Berikut detailnya:

1. Fokus pelayanan dasar. 

2. ebijakan memberi kesempatan rekrutmen talenta digital. 

3. Merekrut CASN secara selektif. 

4. Mengurangi rekrutmen jabatan yang akan terdampak oleh transformasi digital. 

Baca Juga: RESMI Menteri PAN RB yang Bilang, Orang Ciri Ini Jadi Prioritas CPNS 2023, Apakah Anda Termasuk?

Terkait poin keempat, Menteri PAN RB mengaku PAN pemerintah masih menganalisis jabatan mana saja yang bisa terdampak oleh perkembangan digital. 

“Karena dunia digital berubah cepat, pemerintah juga harus cepat adaptasi,” tegas dia. 

Formasi CPNS 2023 dan PPPK, paling banyak buat lulusan ini

Adapun bocoran alokasi formasi CPNS 2023 dan PPPK diunggah Dirjen Guru dan Tenaga Kependidikan Kemendikbudristek, Nunuk Suryani, melalui unggahan akun Instagramnya, @nunuksuryani.

Nunuk dalam ungahan IG miliknya mengungkapkan lulusan jurusan pendidikan dan kesehatan akan mendapat alokasi formasi terbanyak. Oleh karena itu bersiap.

Baca Juga: RESMI Menteri PAN RB yang Bilang, Orang Ciri Ini Jadi Prioritas CPNS 2023, Apakah Anda Termasuk?

“Hari Kamis yang lalu (26 Januari 2023) mengikuti rapat panselnas di kantor KemenpanRB membahas seleksi ASN PPPK. Guru dan nakes masih menjadi prioritas,” tulis Nunuk.

Berdasarkan foto yang diunggah Nunuk, jumlah formasi yang akan dibuka di CPNS 2023 dan PPPK 2023 total ada 1.030.501. Berikut detailnya:

1. Instansi Pusat (80.869 formasi)

- CPNS (kehakiman, kejaksaan dan inteligen): 24.419 formasi.

- PPPK: 56.450 formasi.

2. Instansi Daerah (943.373 formasi)

Baca Juga: 4 Formasi yang Paling Dibutuhkan di CPNS 2023 dan Formasi yang Tak Dibuka, Menteri PAN RB Beri Penjelasan Ini

- PPPK guru: 580.202 formasi.

- PPPK tenaga kesehatan: 327.542 formasi.

- PPPK tenaga teknis: 35.629.

3. Sekolah Kedinasan (6.259 formasi)

Demikian formasi CPNS 2023 dan PPPK paling banyak buat lulusan jurusan pendidikan dan kesehatan dilengkapi detail info formasi seleksi ASN 2023.***

Editor: F Akbar

Sumber: menpan.go.id Instagram Nunuk Suryani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x