Dzikir Pagi dan Petang Sesuai Sunnah Menurut Ustadz Yazid Lengkap Tulisan Arab serta Arti Bahasa Indonesia

- 19 Juli 2022, 15:15 WIB
Bacaan dzikir pagi dan petang sesuai sunnah menurut ustadz Yazid lengkap tulisan Arab serta arti bahasa Indonesia.
Bacaan dzikir pagi dan petang sesuai sunnah menurut ustadz Yazid lengkap tulisan Arab serta arti bahasa Indonesia. /Freepik.com/@rawpixel.com

Dari Anas bin Malik ra ia berkata: “Rasulullah SAW bersabda: ‘Aku duduk bersama orang-orang yang berdzikir kepada Allah dari mulai shalat Shubuh sampai terbit matahari lebih aku sukai dari memerdekakan empat orang budak dari anak Isma’il. Dan aku duduk bersama orang-orang yang berdzikir kepada Allah dari mulai shalat ‘Ashar sampai terbenam matahari lebih aku cintai dari memerdekakan empat orang budak.’”.

Baca Juga: Dzikir Anti Miskin Membuat Rezeki Datang Bahkan Sebelum Meminta akan Dicukupkan Kata Ustadz Adi Hidayat

Berikut bacaan dzikir pagi dan petang sesuai sunnah lengkap tulisan Arab serta arti bahasa Indonesia:

أَعُوذُ بِاللَّهِ مِنْ الشَّيْطَانِ الرَّجِيمِ

Artinya: “Aku berlindung kepada Allah dari godaan syaitan yang terkutuk.”

Membaca Ayat Kursi (Dibaca pagi dan sore 1x)

اللَّهُ لاَ إِلَهَ إِلاَّ هُوَ الْحَيُّ الْقَيُّومُ، لاَ تَأْخُذُهُ سِنَةٌ وَلاَ نَوْمٌ، لَهُ مَا فِي السَّمَاوَاتِ وَمَا فِي الْأَرْضِ، مَنْ ذَا الَّذِي يَشْفَعُ عِنْدَهُ إِلاَّ بِإِذْنِهِ، يَعْلَمُ مَا بَيْنَ أَيْدِيهِمْ وَمَا خَلْفَهُمْ، وَلَا يُحِيطُونَ بِشَيْءٍ مِنْ عِلْمِهِ إِلاَّ بِمَا شَاءَ، وَسِعَ كُرْسِيُّهُ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ، وَلَا يَئُودُهُ حِفْظُهُمَا، وَهُوَ الْعَلِيُّ الْعَظِيمُ

Artinya: “Allah tidak ada Ilah (yang berhak diibadahi) melainkan Dia Yang Hidup Kekal lagi terus menerus mengurus (makhluk-Nya); tidak mengantuk dan tidak tidur. Kepunyaan-Nya apa yang ada di langit dan di bumi. Tidak ada yang dapat memberi syafa’at di sisi Allah tanpa izin-Nya. Allah mengetahui apa-apa yang (berada) dihadapan mereka, dan dibelakang mereka dan mereka tidak mengetahui apa-apa dari Ilmu Allah melainkan apa yang dikehendaki-Nya. Kursi Allah meliputi langit dan bumi. Dan Allah tidak merasa berat memelihara keduanya, Allah Mahatinggi lagi Mahabesar”. (QS Al Baqarah: 255)

Baca Juga: Bacaan Dzikir Pagi dan Petang Sesuai Sunnah Rasulullah SAW Lengkap Arab, Latin, serta Artinya

Membaca Surat Al Ikhlas (Dibaca pagi dan sore 3x)

Halaman:

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x