CPNS 2024 Apa Resmi DIBUKA 24 Juni 2024? Ini Penjelasan BKN dan Cek Syarat Daftar SSCASN 2024 Terbaru

14 Juni 2024, 11:30 WIB
Pendaftaran CPNS 2024 apa resmi dibuka 24 Juni 2024? Berikut ini penjelasan resmi BKN dan cek syarat daftar SSCASN 2024 terbaru. /Tangkap layar kemenkumham.go.id

BERITA DIY - Pendaftaran CPNS 2024 apa resmi dibuka 24 Juni 2024? Berikut ini penjelasan resmi BKN dan cek syarat daftar SSCASN 2024 terbaru.

Informasi mengenai pendaftaran CPNS 2024 kapan dibuka tentu kini tengah menjadi hal yang banyak dinantikan masyarakat.

Sebagaimana dilansir dari menpan.go.id bahwa untuk pendaftaran CPNS 2024 sendiri akan dibuka paling cepat pada bulan Juni 2024 ini.

Kini beredar kabar bahwa CPNS 2024 nantinya akan dibuka pada tanggal 24 Juni 2024 mendatang, lantas apakah hal tersebut benar?

Baca Juga: Daftar CPNS 2024 Kemenkumham Formasi Lulusan SMA, DIII, S1 Lengkap PPPK: Cek Alokasi Penjaga Tahanan Terbaru

Perlu diketahui bahwa pelaksanaan pendaftaran CPNS 2024 nantinya akan dikelola oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Oleh karena itu berbagai informasi tentuang CPNS 2024 yang resmi pun tentunya akan berasal dari BKN seperti pada syarat hingga jadwal pada tanggal berapa akan dibuka.

Sedangkan kabar yang tengah beredar bahwa CPNS 2024 akan dibuka pendaftaran pada tanggal 24 Juni 2024 sendiri bukan berasal resmi dari BKN.

Melalui akun Instagram @bkngoidofficial, proses CPNS 2024 masih on track di bulan ini, namun untuk jadwal minggu kapan akan dibuka masih perlu menunggu pengumuman resmi.

Baca Juga: Formasi CPNS Kemenkumham 2024 Dibuka Berapa? Cek Syarat Terbaru dan Link Pendaftaran untuk SMA, D3, S1

Nantinya apabila sudah resmi dibuka, maka untuk pendaftaran CPNS 2024 sendiri akan dilakukan melalui portal BKN yaitu SSCASN 2024.

Meski masih belum dibuka, masyarakat tentu bisa melakukan berbagai persiapan terlebih dahulu seperti pemenuhan syarat pendaftaran SSCASN 2024.

Berikut syarat pendaftaran SSCASN 2024 jika mengacu pada data terbaru BKN, antara lain:

  1. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara 2 tahun atau lebih;
  2. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau dengan tidak hormat sebagai PNS/Prajurit TNI/Kepolisian Negara RI;
  3. Tidak pernah diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta;
  4. Tidak berkedudukan sebagai CPNS, PNS, prajurit TNI, atau anggota Kepolisian Negara RI;
  5. Tidak menjadi anggota/pengurus Parpol atau terlibat politik praktis;
  6. Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan Jabatan;
  7. Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan Jabatan yang dilamar;
  8. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah NKRI atau negara lain yang ditentukan oleh Instansi Pemerintah.

Baca Juga: Link sscasn.bkn.go.id Seleksi CASN 2024 Dibuka Kapan? Cek Pengumuman Jadwal Pendaftaran CPNS dan PPPK Terbaru

Untuk pendaftaran CPNS 2024 di portal SSCASN 2024 sendiri nantinya dilakukan melalui link sscasn.bkn.go.id.

Sedangkan untuk jadwal pendaftaran CPNS 2024 yang resmi dari BKN akan disampaikan melalui laman bkn.go.id.

Demikian penjelasan Pendaftaran CPNS 2024 apa resmi dibuka 24 Juni 2024? Berikut ini penjelasan resmi BKN dan cek syarat daftar SSCASN 2024 terbaru.***

Editor: Aziz Abdillah

Tags

Terkini

Terpopuler