Syarat Pengajuan Pinjam Dana Rp 100 Juta KUR Mandiri 2023 untuk Pelaku Usaha Penuhi Kriteria Ini

4 Desember 2023, 12:10 WIB
Ilustrasi - Syarat pengajuan pinjam dana Rp 100 juta KUR Mandiri 2023 untuk pelaku usaha dengan memenuhi kriteria ini. /Pixabay/ WonderfulBali

BERITA DIY - Berikut informasi syarat pengajuan pinjam dana Rp 100 juta KUR Mandiri 2023 untuk pelaku usaha dengan memenuhi kriteria ini.

Layanan pinjaman Kredit Usaha Rakyat (KUR) Bank Mandiri menjadi salah satu cara untuk dapat modal uang usaha.

Untuk pengajuan pinjaman KUR Mandiri 2023 bisa mulai siapkan syarat dan dokumen untuk pinjam uang atau dana usaha.

salah satu plafon pinjaman KUR Mandiri 2023 yang diambil ialah jumlah pinjam uang Rp 100 juta dengan syarat mudah.

Baca Juga: Tabel Angsuran KUR BRI 2023 Plafon 100 Juta Bunga Kecil, Ini Syarat Pinjaman Bisa ACC Bank Tanpa Jaminan

Kriteria mereka yang pinjam uang KUR Mandiri 2023 dengan Rp 100 juta ialah mereka yang punya usaha 3 tahun.

Berikut merupakan persyaratan untuk pengajuan KUR Mandiri 2023 dengan plafon Rp 100 juta pakai KUR Mikro:

- KUR Mikro Limit kredit di atas Rp 10 Juta dengan maksimal sampai dengan Rp 100 juta per debitur dan jangka waktu, Kredit Modal Kerja (KMK) maksimal 3 tahun dan Kredit Investasi (KI) maksimal 5 tahun.

Persyaratan KUR Bank Mandiri

1. WNI dengan usia minimal 21 Tahun
2. Telah Mempunyai usaha dan telah berjalan minimal 6 bulan.
3. Fotokopi beberapa dokumen pribadi, fotokopi KTP, NPWP (Untuk pinjaman di atas Rp 50 juta)

4. Tidak sedang menerima dan /menjalankan kredit BANK selain KUR.

Baca Juga: Pinjaman BCA Non KUR hingga Rp100 Juta Cicilan Sampai 3 Tahun, Ini Keuntungan BCA Personal Loan Tanpa Jaminan

Tabel Angsuran KUR Mandiri 2023 Plafon Rp 100 Juta

- Cicilan 12 bulan = Rp 8.606.643 /bulan
- Cicilan 24 bulan = Rp 4.432.061 /bulan
- Cicilan 36 bulan = Rp 3.087.710 /bulan
- Cicilan 48 bulan = Rp 2.348.503 /bulan
- Cicilan 60 bulan = Rp 1.933.280 /bulan

Syarat Dokumen:

1. KUR Super Mikro, KUR Mikro, KUR Kecil, KUR Khusus

  • Nomor Induk Berusaha (NIB) atau Surat Keterangan Usaha Mikro dan Kecil yang diterbitkan oleh RT/RW, kelurahan/desa, atau pejabat yang berwenang dan/atau surat keterangan yang dipersamakan lainnya sesuai dengan ketentuan peraturan perundang undangan.
  • Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang dibuktikan dengan kartu identitas berupa eKTP atau Surat Keterangan Pembuatan e-KTP.
  • NPWP untuk limit di atas Rp50 Juta.

Cara Mengajukan Pinjaman KUR Bank Mandiri 2023

Berikut adalah cara mengajukan pinjaman KUR Bank Mandiri 2023:

1. Siapkan dokumen persyaratan yang telah ditentukan (Fotokopi KTP dan KK, Pas Foto, NPWP, dll)

2. Kunjungi kantor cabang/unit Bank Mandiri terdekat

3. Ambil nomor antrean untuk bertemu dengan Customer Service (CS)

4. Konsultasikan pengajuan pinjaman Kredit Usaha Rakyat (Jenis KUR, plafon dan tenor)

5. Isi aplikasi pengajuan KUR yang diserahkan oleh pihak bank dengan lengkap.

6. Data pengajuan akan diproses, dan pihak bank akan melakukan survei secara fisik pada hari yang ditentukan.

7. Jika pinjaman disetujui, maka Anda akan diminta untuk menandatangani perjanjian KUR.

8. Selanjutnya, dana pinjaman/kredit akan masuk ke rekening Anda.

Baca Juga: KUR BRI Online Daftar di kur.bri.co.id, Ini Tabel dan Syarat Pinjaman KUR 2023 Cair Rp 50 Juta Tanpa Jaminan

Bunga KUR Mandiri 2023

Bunga pinjaman KUR Bank Mandiri sangat ringan, yaitu hanya sebesar 6% efektif per tahun atau 0,5% per bulan untuk semua jenis pinjaman (khusus pinjaman pertama).

Berikut adalah rincian bunga pinjaman KUR Mandiri 2023:

- Baru menerima KUR Mandiri 2023 pertama kali sebesar 6% efektif per tahun;
- Penerima KUR Mandiri 2023 ke-2 kali sebesar 7% efektif per tahun;
- Penerima KUR Mandiri 2023 ke-3 kali sebesar 8% efektif per tahun;
- Penerima KUR Mandiri 2023 ke-4 kali sebesar 9% efektif per tahun

Demikian informasi syarat pengajuan pinjam dana Rp 100 juta KUR Mandiri 2023 untuk pelaku usaha dengan memenuhi kriteria ini.***

Editor: Aziz Abdillah

Tags

Terkini

Terpopuler