M-Banking BCA Error Hari Ini 25 September 2023, Kenapa dan Sampai Kapan? Ini Cara Mengatasi Gangguan Transaksi

25 September 2023, 11:28 WIB
Mbanking BCA error hari ini 25 September 2023, kenapa , gangguan mobile banking sampai jam berapa, penyebab, dan solusi atau cara mengatasi. /Twitter.com/@rfrtma

 

BERITA DIY - Simak informasi m-banking BCA error hari ini Senin, 25 September 2023. Ketahui kenapa dan sampai kapan lengkap cara mengatasi gangguan transaksi. 

Hari ini Senin, 25 September 2023 sejumlah warganet pengguna aplikasi M-Banking BCA atau BCA Mobile mengeluhkan gangguan error terjadi pada aplikasi tersebut.

Keluhan ini terpantau melalui akun Twitter @haloBCA dan sejumlah warganet yang menggunakan kata kunci BCA error dan BCA Mobile gangguan.

"Bca lagi error ka? @HaloBCA" tulis akun Twitter @sta******ngg

Baca Juga: BSI Eror Sampai Kapan? Apa Penyebab Mobile Banking Tidak Bisa Masuk dan Transfer? Ini Solusinya

"@HaloBCA mbank bca eror tulung dunk," tulis akun Twitter @the******izz

"mbanking BCA trouble yah @HaloBCA," @pak**y_

"bca lagi errro yak? @HaloBCA" @Sid*******dit. 

Tak hanya bertanya apakah aplikasi M-banking BCA gangguan dan error, sejumlah warganet juga membagikan tangkap layar notifikasi yang ada di layanan M-Banking BCA. 

"Sementara transaksi tidak dapat diproses, silakan ulangi beberapa saat lagi," bunyi notifikasi pada aplikasi M-Banking BCA atau BCA Mobile. 

Lantas, apa penyebab aplikasi BCA Mobile ini error dan gangguan? Bagaimana cara mengatasi transaksi yang terganggu ini?

Baca Juga: Tabel Angsuran KUR BRI 2023 Rp 50 Juta Pinjaman Uang Untuk UMKM, Cicilan 900 Ribuan, Berapa Bunga Cicilan?

Menanggapi keluhan dari warganet pengguna aplikasi M-Banking BCA, Bank BCA memberikan jawaban melalui akun @HaloBCA

"Mohon maaf atas ketidaknyamanannya Bapak/Ibu Pelanggan. Saat ini sedang terdapat kendala dan masih dalam penanganan pihak terkait kami. Mohon menunggu dan dapat coba berkala. Tks ^^Hira"

Dengan demikian, penyebab dari gangguan error aplikasi M-Banking BCA atau BCA Mobile  hari ini adalah memang adanya masalah dari aplikasi tersebut.

Nasabah bank BCA diharapkan untuk melakukan transaksi secara berkala setelah gangguan ini teratasi dan peningkatan kualitas jaringan selesai.

Baca Juga: Selamat UMKM Bisa Dapat BLT Rp 600 Ribu Tanpa Cek Banpres BPUM 2023 di eform.bri.co.id, Yuk Daftar di Sini

Bagi nasabah yang terburu-buru ingin melakukan transaksi keuangan dapat mencoba melakukan cara sebagai berikut.

- Melakukan transaksi keuangan melalui ATM bank BCA

- Menunggu aplikasi kembali berjalan dengan normal

- Melakukan transaksik keuangan dengan menggunakan bank lain

Hingga berita ini ditulis belum diketahui sampai kapan gangguan error pada aplikasi BCA Mobile akan berlangsung. Warganet bisa cek info secara berkala di akun Twitter @HaloBCA.

Demikian informasi aplikasi M-Banking BCA Mobile error hari ini Senin, 25 September 2023, cek penyebab gangguan dan cara mengatasi tidak bisa transaksi.***

Editor: Sani Charonni

Tags

Terkini

Terpopuler