4 Contoh Soal Survei Lingkungan Belajar dan Jawabannya untuk Siswa SMP

7 September 2023, 18:00 WIB
Informasi 4 contoh soal survei lingkungan belajar dan jawabannya lengkap untuk siswa SMP melakukan latihan belajar. /PEXELS/Katerina Holmes

BERITA DIY - Berikut ini 4 contoh soal survei lingkungan belajar dan jawabannya lengkap untuk siswa SMP.

Contoh soal sering dijadikan bahan untuk belajar bagi siswa sekolah. Terkini contoh soal survei lingkungan belajar banyak dicari oleh siswa SMP.

Adapun survei lingkungan belajar diadakan dengan tujuan untuk mengetahui kualitas yang mempengaruhi belajar siswa.

Beberapa aspek pun dinilai dalam survei lingkungan ini. Total ada sembilan aspe yang kan dinilai yaitu:

Baca Juga: Seleksi Tahap 2 Beasiswa Unggulan 2023 Apa Saja? Ini Kisi-kisi dan Contoh Soal Wawancara

1. Kualitas pembelajaran

2. Praktik perbaikan pembelajaran oleh guru

3. Kepemimpinan instruksional

4. Iklim keamanan

5. Iklim kebinekaan

6. Dukungan atas kesetaraan gender

7. Iklim inklusivitas

8. Dukungan partisipasi orang tua dan peserta didik

9. Latar belakang sosio ekonimi peserta didik.

Contoh Soal Survei Lingkungan Belajar untuk Siswa SMP

Berikut ini empat contoh soal survei lingkungan belajar untuk siswa SMP.

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 9 Halaman 41 42 Penyederhanaan Bentuk Akar dan Cara, Soal MTK Kurikulum 2013

1. Penataan ruang kelas merupakan lingkungan utama untuk menciptakan kegiatan belajar dan mengajar yang menyenangkan. Ruang belajar yang bersih, nyaman dan terata dengan dengan rapi akan mendukung pembelajaran lebih baik. Menata ruang kelas merupakan tugas bersama antara siswa dengan wali kelas yang bersangkutan. Pihak sekolah juga bisa berkontribusi untuk penataan ruang kelas yang kondusif. Berikut contoh kegiatan yang dapat dilakukan pihak sekolah, kecuali...

A. Mengadakan lomba kebersihan kelas secara berkala

B. Melengkapi sarana prasarana di kelas

C. Memotivasi anak untuk menciptakan ruangan kelas yang bersih, rapi dan nyaman

D. Mengadakan kerja bakti setiap hari Jumat di lingkungan sekolah

JAWABAN: D

2. Salah satu cara membuat lingkungan belajar yang kondusif adalah membiarkan siswa berkreasi sesuai imajinasinya. Apa yang dilakukan guru agar siswa merasa senang dan semangat untuk berkreasi?

A. Guru bertindak sebagai fasilitator, mediator, motivator dan katalisator yang mendukung pembelajaran siswa

B. Guru tidak boleh bersifat otoriter dan menguasai pembelajaran, tetapi guru harus berani memberikan kesempatan kedua untuk siswa terus berkereasi

C. Guru harus memberikan apresiasi kepada siswa yang telah berkreasi

D. Guru memberikan penilaian secara terbuka

JAWABAN: A, B, C

Baca Juga: Kunci Jawaban Matematika Kelas 8 Halaman 23 Kurikulum Merdeka, Soal Ringkasan Menyederhanakan Bentuk Aljabar

3. Untuk menciptakan kelas kondusif, guru harus bisa memberikan aturan yang disepakati oleh siswa. Sehingga siswa tidak bisa membuat keributan di kelas yang membuat suasana belajar tidak kondusif karena mereka telah membuat aturan yang disepakati. Berikut hukuman ringan yang cocok untuk siswa yang melanggar kesepakatan bersama

A. Membersihakan ruangan kelas, mengahafalkan materi pelajaran, dan mengerjakan tugas yang belum diselesaikan

B. Berdiri di depan kelas, lari keliling lapangan, dan membersihkan kamar mandi

C. Membayar denda, disuruh keluar kelas, disuruh pulang

D. Tidak perlu ada hukuman fisik

JAWABAN: A

4. Hal yang dilakukan guru agar siswa tidak takut merasa salah ketika menjawab pertanyaan atau bertanya kepada guru, kecuali...

A. Guru harus bersikap demokratis

B. Pembelajaran tidak selalu dinilai dari perolehan angka yang tinggi

C. Suasana belajar dan mengajar yang menyenangkan membuat siswa menjadi semangat belajar dan pembelajaran akan lebih bermakna

D. Memberi kesempatan anak yang pandai dan pemberani

JAWABAN: D

Itulah 4 contoh soal survei lingkungan belajar dan jawabannya lengkap untuk siswa SMP.***

Editor: Muhammad Suria

Tags

Terkini

Terpopuler