Doa Malam 1 Suro, Bacaan Doa Akhir dan Awal Tahun Baru Islam 2023 Tgl 1 Muharram 1445 Hijriah

17 Juli 2023, 20:46 WIB
Ilustrasi. Cek tulisan Arab latin bacaan doa malam 1 Suro, doa akhir tahun baru Hijriah 2023 malam satu Suro, dan doa awal tahun Islam 2023. /PIXABAY/@Pezibear

 

BERITA DIY - Banyak yang mencari doa malam 1 Suro, bacaan doa akhir tahun baru Hijriah 2023 malam satu Suro, dan doa awal tahun Islam 2023.

Berikut ada tulisan Arab latin doa malam 1 Suro, bacaan doa akhir dan awal tahun baru Islam 2023 tanggal 1 Muharram 1445 Hijriah.

Dalam kalender Masehi, tahun baru Islam 2023 bertepatan dengan 1 Muharram 1445 H jatuh pada tanggal 19 Juli 2023 hari Rabu.

Dalam SKB 3 Menteri, Rabu 19 Juli 2023 menjadi hari libur nasional tanpa adanya cuti bersama. Dalam Islam, dianjurkan untuk melafadzkan doa awal tahun baru Hijriah.

Baca Juga: Kapan Malam 1 Suro, Malam 1 Muharram 2023 Jatuh Tanggal Berapa? Ini Arti Malam Satu Suro Bagi Islam

Lalu, malam 1 Suro jatuh pada tanggal 18 Juli 2023 atau Selasa malam. Dalam ajaran Islam, dianjurkan untuk mengamalkan doa akhir tahun Hijriah.

Adapun doa akhir tahun Islam juga disebut dengan doa 1 Suro. Di mana, ini menjadi penanda agar umat Islam mensyukuri karunia yang diberikan hingga Allah SWT termasuk umur yang panjang.

Istilah Muharram artinya 'bulan Allah' atau biasa disebut dengan Syahrullah atau Asyura. Salah satu bulan yang dimuliakan dalam Islam.

Selain menuturkan doa awal dan akhir tahun baru Islam, para muslim juga bisa mengamalkan puasa dan memperbanyak sedekah di bulan Muharram 1445 Hijriah.

Baca Juga: Tanggal 18 Juli 2023 Memperingati Hari Apa, Amalan Malam 1 Suro, Bulan Suro 2023 Sampai Tanggal Berapa?

Bacaan doa malam 1 Suro atau doa akhir tahun baru Islam

Dicantumkan oleh Sayid Utsman bin Yahya dalam karyanya Maslakul Akhyar sebagai berikut:

اَللَّهُمَّ مَا عَمِلْتُ مِنْ عَمَلٍ فِي هَذِهِ السَّنَةِ مَا نَهَيْتَنِي عَنْهُ وَلَمْ أَتُبْ مِنْه وَحَلُمْتَ فِيْها عَلَيَّ بِفَضْلِكَ بَعْدَ قُدْرَتِكَ عَلَى عُقُوبَتِي وَدَعَوْتَنِي إِلَى التَّوْبَةِ مِنْ بَعْدِ جَرَاءَتِي عَلَى مَعْصِيَتِكَ فَإِنِّي اسْتَغْفَرْتُكَ فَاغْفِرْلِي وَمَا عَمِلْتُ فِيْهَا مِمَّا تَرْضَى وَوَعَدْتَّنِي عَلَيْهِ الثّوَابَ فَأَسْئَلُكَ أَنْ تَتَقَبَّلَ مِنِّي وَلَا تَقْطَعْ رَجَائِ مِنْكَ يَا كَرِيْمُ

Allâhumma mâ ‘amiltu min ‘amalin fî hâdzihis sanati mâ nahaitanî ‘anhu, wa lam atub minhu, wa hamalta fîhâ ‘alayya bi fadhlika ba‘da qudratika ‘alâ ‘uqûbatî, wa da‘autanî ilat taubati min ba‘di jarâ’atî ‘alâ ma‘shiyatik. Fa innî astaghfiruka, faghfirlî wa mâ ‘amiltu fîhâ mimmâ tardhâ, wa wa‘attanî ‘alaihits tsawâba, fa’as’aluka an tataqabbala minnî wa lâ taqtha‘ rajâ’î minka yâ karîm.

Artinya, “Tuhanku, aku meminta ampun atas perbuatanku di tahun ini yang termasuk Kau larang-sementara aku belum sempat bertobat, perbuatanku yang Kau maklumi karena kemurahan-Mu-sementara Kau mampu menyiksaku, dan perbuatan (dosa) yang Kau perintahkan untuk tobat-sementara aku menerjangnya yang berarti mendurhakai-Mu. Karenanya aku memohon ampun kepada-Mu. Ampunilah aku.

Baca Juga: Kapan Malam 1 Suro 2023 Kalender Jawa, Sejarah Malam Satu Suro, Pantangan Larangan 1 Suro Bisa Bawa Petaka

Bacaan doa malam satu Suro atau doa awal tahun baru Islam

Bersumber dari Rasulullah SAW, ini doa awal tahun baru seperti disebutkan Sayid Utsman bin Yahya dalam Maslakul Akhyar:

اَللَّهُمَّ أَنْتَ الأَبَدِيُّ القَدِيمُ الأَوَّلُ وَعَلَى فَضْلِكَ العَظِيْمِ وَكَرِيْمِ جُوْدِكَ المُعَوَّلُ، وَهَذَا عَامٌ جَدِيْدٌ قَدْ أَقْبَلَ، أَسْأَلُكَ العِصْمَةَ فِيْهِ مِنَ الشَّيْطَانِ وَأَوْلِيَائِه، وَالعَوْنَ عَلَى هَذِهِ النَّفْسِ الأَمَّارَةِ بِالسُّوْءِ، وَالاِشْتِغَالَ بِمَا يُقَرِّبُنِيْ إِلَيْكَ زُلْفَى يَا ذَا الجَلَالِ وَالإِكْرَامِ

Allâhumma antal abadiyyul qadîmul awwal. Wa ‘alâ fadhlikal ‘azhîmi wa karîmi jûdikal mu‘awwal. Hâdzâ ‘âmun jadîdun qad aqbal. As’alukal ‘ishmata fîhi minas syaithâni wa auliyâ’ih, wal ‘auna ‘alâ hâdzihin nafsil ammârati bis sû’I, wal isytighâla bimâ yuqarribunî ilaika zulfâ, yâ dzal jalâli wal ikrâm.

Artinya, “Tuhanku, Kau yang Abadi, Qadim, dan Awal. Atas karunia-Mu yang besar dan kemurahan-Mu yang mulia, Kau menjadi pintu harapan. Tahun baru ini sudah tiba. Aku berlindung kepada-Mu dari bujukan Iblis dan para walinya di tahun ini.

Baca Juga: Apa Itu Malam 1 Suro, Arti Satu Suro dengan Kirab di Budaya Jawa dan Apa Masuk Amalan Malam 1 Muharram 2022?

Amalan puasa bulan Muharram 2023

Pada bulan Muharram, disebutkan ada dua puasa yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW, yakni puasa Tasua pada 9 Muharram dan puasa Asyura tanggal 10 Muharram.

Keutamaan puasa Tasua dan Asyura pada bulan Muharram adalah bisa menghapus dosa yang lalu, dan menjadi amalan agar lebih dekat kepada Allah SWT.

Dua puasa sunnah Muharram dianjurkan tidak dilangsungkan dengan puasa qada pengganti puasa Ramadhan agar tidak kebingungan dalam mengucap niat puasa.

Baca Juga: Kapan Malam 1 Suro 2022 dan Apa Tradisi Serta Mitos Tahun Baru Hijriyah di Jawa?

Demikianlah tulisan Arab latin bacaan doa malam 1 Suro, doa akhir tahun baru Hijriah 2023 malam satu Suro, dan doa awal tahun Islam 2023.***

Editor: Arfrian Rahmanta

Tags

Terkini

Terpopuler