Tegal - Cilacap Segera Tersambung Tol, Desa Mana yang Terkena Dampak? Ini Peta Tol yang Mau Dibangun

19 Mei 2023, 15:40 WIB
Tol akan dibangun di Tegal - Cilacap, ini desa terdampak dan peta jalan. /Tangkap layar Google Maps

BERITA DIY - Simak informasi Tegal - Cilacap akan segera tersambung dengan tol, cek desa mana saja yang terkena dampak lengkap dengan peta tol yang mau dibangun.

Pemerintah terus berupaya untuk meningkatkan konektivitas dan aksesibilitas di antara daerah baik di Pulau Jawa dan luar Pulau Jawa. Hal ini dilakukan untuk memudahkan segala akses bagi masyarakat.

Sebagaimana diketahui, saat ini Pemerintah tengah mengerjakan proyek strategis nasional (PSN) super prioritas di Jawa yaitu Jalan Tol Solo - Jogja - YIA dan Tol Jogja - Bawen.

 

Selain itu, pemerintah juga tengah merencanakan proses pembangunan jalan Tol Jogja - Cilacap yang akan menghubungkan provinsi Jawa Barat, Jawa Tengah dan Yogyakarta.

Baca Juga: Exit Tol Jogja - Bawen Terkini di Magelang dan Rute, Kapan Selesai dan Bisa Digunakan?

Tak hanya itu, beberapa wkatu yang lalu, pemerintah juga sudah berencana akan membangun jalan Tol yang akan menghubungkan Kota Tegal dan Kabupaten Cilacap.

 

Tentunya proyek ini dinantikan oleh masyarakat yang ingin Tegal hingga Cilacap bisa tersambung sehingga bisa meningkatkan konektivitas dan memangkas waktu perjalanan.

Sebagai informasi, jika masyarakat ingin menempuh perjalanan dari Tegal ke Cilacap atau sebaliknya tanpa melalui jalan tol membutuhkan waktu sekitar 3 jam 17 menit.

Harapannya jika dibangun jalan Tol Tegal - Cilacap waktu perjalanan tersebut bisa berkurang. Lantas, kapan proyek jalan Tol Tegal - Cilacap ini akan dimulai? Berikut penjelasannya.

 

Baca Juga: Peta Jalan Tol Betung - Jambi, Kapan Selesai? Ini Rencana Tersambung Petung - Palembang

Dilansir dari laman p2k.stekom.ac.id, Jalan Tol Tegal - Cialcap ini akan dibangun sepanjang 231 kilometer oleh PT Jasa Marga. Rencana pembangunan sudah ada sejak tahun 2016 yang lalu.

Adapun rencana awal pembangunan jalan Tol Tegal - Cilacap ini akan dimulai pada tahun 2022 yang lalu, namun diketahui hingga saat ini proses pembangunan belum kunjung dimulai.

 

Salah satu alasannya karena masih dibutuhkan proses perhitungan ulang anggaran pembangunan jalan Tol Tegal - Cilacap ini.

Berdasarkan pemetaan lahan jalan tol pada tahun 2023, jalan tol ini akan melewati Kota dan Kabupaten Tegal, Brebes, Banyumas dan Purbalingga.

Baca Juga: Peta Tol Jogja - Cilacap PDF, Ini Daftar Desa Terdampak di Banyumas Terbaru

Desa Terdampak Tol Tegal - Cilacap di Kabupaten Brebes

  • Desa Lembarawa
  • Desa Kalimati
  • Desa Krasak
  • Desa Kalipucang
  • Desa Kramat
  • Desa Tembelang
  • Desa Pedeslohor

 

  • Desa Tegal Wulung
  • Desa Kutamendala
  • Desa Karang Jongkeng
  • Desa Purwodadi
  • Desa Pepedan
  • Desa Lingapura

Baca Juga: Jadwal Kapan Ganti Rugi Tol Jogja - Bawen Cair di Magelang, UGR per meter Ada yang Capai Rp7 Juta

  • Desa Benda
  • Desa Kaliloka
  • Desa Pengarutan
  • Desa Adisana
  • Desa Langkap
  • Desa Kalierang
  • Desa Jatisawit

 

  • Desa Negaradaha
  • Desa Pagojengan
  • Desa Kretek
  • Desa Traban
  • Desa Wanatirta
  • Desa Winduaji

Sebagai informasi peta jalan Tol Tegal - Cilacap untuk saat ini masih belum tersedia. Selain itu daftar desa lain yang terdampak juga belum diketahui.

Demikian informasi peta jalan Tol Tegal - Cilacap, desa terdampak dan progres konstruksi.***

Editor: Sani Charonni

Sumber: p2k.stekom.ac.id

Tags

Terkini

Terpopuler