Tanpa PIP Kemdikbud 2023 Siswa Bisa Dapat Rp 2 Juta, Begini Cara Cek Penerima Tanpa pip.kemdikbud.go.id

17 Februari 2023, 14:26 WIB
Tanpa PIP Kemdikbud 2023 siswa bisa dapat Rp 2 juta. Simak cara cek penerima tanpa klik pip.kemdikbud.go.id. /Ilustrasi PIXABAY/Wonderfulbali

BERITA DIY - Tanpa PIP Kemdikbud 2023, siswa bisa dapat bantuan hingga Rp 2 juta per tahun. Simak cara cek penerima tanpa klik link pip.kemdikbud.go.id.

Sebagaimana diketahui, proses pencairan PIP Kemdikbud 2022 sudah berakhir pada pertengahan Februari 2023 ini. Sehingga para siswa sudah tidak perlu lagi cek penerima di pip.kemdikbud.go.id.

Saat ini siswa hanya perlu menantikan proses penyaluran PIP Kemdikbud 2023 untuk mendapatkan bantuan mulai dari Rp450 ribu hingga Rp 1 juta sesuai dengan jenjang pendidikan.

Saat ini belum ada info terbaru dari pemerintah terkait dengan jadwal pencarian PIP Kemdikbud 2023. Meskipun demikian, masyarakat bisa aktif bertanya ke pihak sekolah terkait dengan program ini.

Baca Juga: Pastikan 3 Hal Ini Agar Rp 1 Juta PIP Kemdikbud 2023 di Transfer BNI dan Cara Cek SK Pemberian dari Puslapdik

Pada tahun lalu, proses penyaluran PIP Kemdikbud dilakukan dalam beberapa termin. Siswa yang sudah mendapatkan bantuan pada termin pertama tidak lagi mendapatkan bantuan di termin selanjutnya.

Adapun syarat utama penerima PIP Kemdikbud 2023 ini adalah siswa pemegang KTP dan siswa miskin/rentan miskin yang memenuhi pertimbangan khusus.

Pertimbangan khusus tersebut seperti peserta PKH, pemegang KKS, kelainan fisik, terancam DO, hingga korban musibah dan anak yatim/piatu dari panti asuhan.

Siswa yang tidak terdaftar sebagai penerima PIP Kemdikbud 2023 di pip.kemdikbud.go.id tidak perlu khawatir karena masih bisa dapat bantuan lain dari pemerintah.

Baca Juga: Syarat Penerima PIP Kemdikbud 2023, Cair Mulai Kapan? Login Pip.kemdikbud.go.id dan Cek Nominal Bantuan

Salah satunya adalah Program Keluarga Harapan atau PKH dari Kementerian Sosial (Kemensos). Bantuan dari program ini bahkan lebih besar dari PIP Kemdikbud 2023.

Sebagai perbandingan, berikut nominal bantuan yang diterima dari program PIP Kemdikbud 2023:

1. Siswa SD/sederajat: Rp 450 ribu per tahun

2. Siswa SMP/sederajat: Rp750 ribu per tahun

3. Siswa SMA/sederajat: Rp1 juta per tahun.

Sedangkan bantuan yang dicairkan melalui program PKH 2023 dari Kemensos untuk para siswa sekolah adalah sebagai berikut:

- Anak sekolah SD/sederajat: Rp 900 ribu per tahun

Baca Juga: Tanggal Pencairan PIP Kemdikbud 2023: Nama Penerima Tidak Perlu Cek pip.kemdikbud.go.id Uang Cair di BNI BRI

- Anak SMP/sederajat: Rp 1,5 juta per tahun

- Anak SMA/sederajat: Rp 2 juta per tahun

Sebenarnya, selain anak sekolah, PKH Kemensos ini juga menyasar kategori penerima lain seperti ibu hamil dan balita yang masing-masing dapat Rp3 juta per tahun, serta lansia dan difabel berat yang masing-masing dapat Rp2,4 juta per tahun.

Siswa SMA yang dapat Rp 2 juta dari PKH ini tidak perlu cek penerima PIP Kemdikbud 2023 di link pip.kemdikbud.go.id, melainkan di cekbansos.kemensos.go.id.

Berikut cara cek penerima PKH 2023:

1. Buka cekbansos.kemensos.go.id

2. Pilih nama provinsi hingga desa

Baca Juga: Siswa yang Kemarin Gagal dapat PIP Kemdikbud Masih Bisa Dapat BLT Rp2 Juta Hanya dengan Cara Daftar Online

3. Masukkan nama lengkap

4. Masukkan huruf kode

5. Klik "Cari Data"

6. Setelah itu akan muncul informasi apakah siswa terdaftar sebagai penerima PKH atau tidak.

Proses penyaluran PKH 2023 ini dilakukan dalam empat tahap, setiap tiga bulan sekali melalui Himbara.

Adapun syarat bagi siswa penerima PKH 2023 adalah berasal dari keluarga miskin/rentan miskin, terdaftar di DTKS, bukan ASN/TNI/Polri, serta tidak menerima bantuan lain dari pemerintah.

Masyarakat yangmerasa memenuhi syarat namun tidak dapat PKH bisa daftar mandiri di Aplikasi Cek Banso Kemensos.

Demikianlah informasi soal siswa bisa dapat bantuan Rp 2 juta tanpa terdaftar PIP Kemdikbud 2023 di link pip.kemdikbud.go.id.***

Editor: Iman Fakhrudin

Tags

Terkini

Terpopuler