Cara Buat Daftar Pustaka Menggunakan Mendeley, Pakai Software Ini Cocok untuk Susun Skripsi

6 April 2022, 18:00 WIB
Ilustrasi - Berikut cara buat daftar pustaka pakai Mendeley dengan Microsoft Word. /Pixabay/startupstockphotos

BERITA DIY - Simak cara buat daftar pustaka dalm software Mendeley yang dapat dilakukan dan digunakan dengan mudah.

Membuat daftar pustaka merupakan suatu hal yang wajib dilakukan bagi setiap orang yang sedang mengerjakan atau menyelesaikan dalam pembuatan suatu karya ilmiah.

Membuat daftar pustaka sering kali cukup menyulitkan bagi para mahasiswa yang sedang menyusun karya ilmiah salah satunya adalah seperti dengan membuat skripsi.

Baca Juga: Cara Membuat Daftar Pustaka Menggunakan Mendeley: Tanpa Ribet, Cuma Pakai 4 Langkah

Pasalnya, untuk membuat daftar pustaka sendiri membutuhkan cara tersendiri yang dapat dilakukan dengan mengurutkan nama pengarang dan juga judul referensi yang digunakan.

Sebagai salah satu solusi yang dapat digunakan, kali ini telah terdapat software yang menyediakan untuk membuat daftar pustaka secara lengkap yaitu salah satunya Mendeley.

Lantas seperti apakah software Mendeley tersebut, apakah hanya digunakan untuk daftar pustaka atau memiliki berbagai kelebihan yang dapat membantu yang lainnya.

Baca Juga: Cara Menggunakan Mendeley untuk Membuat Daftar Pusataka dan Sitasi Otomatis di Microsoft Word

Seperti yang dihimpun dari berbagai sumber, bahwa kemunculan Mendeley sendiri merupakan salah satu perangkat lunak atau bisa disebut dengan software yang berkaitan dengan referensi.

Untuk mendapatkannya pun juga dapat dilakukan dengan mudah, pasalnya software Mendeley sendiri dapat digunakan atau dilakukan download dan pasang di sejumlah perangkat.

Sehingga nantinya setelah terpasang di sejumlah perangkat, Mendeley akan dapat digunakan salah satunya adalah untuk membuat daftar pustaka dalam suatu karya ilmiah.

Baca Juga: Cara Membuat Halaman Berbeda di Word, Mudah untuk yang Lagi Skripsian

Lebih lanjut, berikut merupakan cara yang dapat dilakukan untuk membut daftar pustaka dengan menggunakan software Mendeley:

-Pilih jurnal atau makalah yang akan difunakan sebagai referensi dalam membuat daftar pustaka 

-Setelah memiliki sumber yang jelas sebagai referensi, kemudian dapat memilih pada menu 'Copy As'

-Selanjutnya dapat memilih pada menu Formatted Cittation seperti yang terdapat dalam menu tersebut

-Setelah itu, kemudian masuk ke dalam laman Microsoft Word pada halaman daftar pustaka tersebut

-Arahkan kursor ke dalam Microsoft Word, dan kemudian klik kanan dan pilih pada menu 'Paste'

-Maka nantinya akan muncul daftar pustaka seperti yang diinginkan.

Baca Juga: Cara Convert File Word ke PDF, Salah Satunya Dapat Melalui Google Drive

Nantinya seusai menggunakan Mendeley sebagai salah satu cara yang dapat dilakukan untuk menambahkan daftar pustaka pada karya ilmiah, para pengguna juga tetap harus melakukan pengecekan ulang.

Proses pengecekan ulang tersebut nantinya dapat dilakukan oleh pengguna agar memastikan tidak terdapat kesalahan saat menambahkan daftar pustaka tersebut.

Demikianlah informasi yang dapat diberikan mengenai cara menambahkan daftar pustaka dalam format Microsoft Word yang dapat dilakukan dengan menggunakan Mendeley.***

Editor: Muhammad Naufal Alyaa

Tags

Terkini

Terpopuler