Daftar dan Link Lagu Tahun Baru Imlek 2022, Imlek Bisa Makin Meriah dengan Bernyanyi Bersama

5 Februari 2022, 11:50 WIB
Ilustrasi - Daftar dan link lagu Tahun Baru Imlek 2022, Bernyanyi bersama keluarga agar Imlek bisa semakin ramai. /Pexels/Hong Son

BERITA DIY - Simak daftar dan link lagu Tahun Baru Imlek 2022, bernyanyi bersama keluarga agar Imlek bisa semakin ramai.

Perayaan Tahun Baru Imlek memang menjadi salah satu momen penting untuk dirayakan bersama keluarga dan kerabat.

Terlebih dengan mendengarkan lagu Imlek 2022 akan menambah kemeriahan dan keseruan tersendiri ketika menyanyikan atau mendengarkan nyanyian Imlek.

Baca Juga: Apa yang Dimaksud Perayaan Cap Go Meh? Ketahui 5 Fakta Puncak Tahun Baru Imlek Bagi Masyarakat Tionghoa

Lagu Imlek dari Nick Chung dan Stella Chung bisa menjadi salah satu rekomendasi untuk dinyanyikan saat Tahun Baru Imlek 2022.

Selain dari Nick Chung, ada juga lagu populer dari M Girl yang dinyanyikan oleh Angeline, serta banyak menyanyikan lagu dengan nuansa Imlek.

Dengan bernyanyi bersama dengan lagu bertema Imlek 2022 tentu suasana menjadi hangat saat berkumpul bersama keluarga.

Baca Juga: Apa Itu Angpao? Jadi Tradisi Saling Memberi Rezeki di Imlek, 1 Februari 2022, Ini Syarat dan Makna

Berikut daftar dan link lagu Imlek 2022 bisa didengar saat perayaan Tahun Baru Imlek:

1. Xin Nian Tuan Yuan

Lagu pertama yang menjadi rekomendasi ialah lagu yang dinyanyikan oleh kakak beradik Nick Chung dan Stella Chung.

Lagu dari penyanyi Malaysia ini cocok untuk Imlek karena menceritakan budaya berkumpul ketika perayaan Imlek bersama keluarga. Link Lagu Xin Nian Tuan Yuan KLIK DI SINI.

2. Hao Jin Nian Geng

Lagu yang dinyanyikan kakak beradik Nick Chung dan Stella ini cocok menjadi rekomendasi playlist musik saat Imlek.

Lagu dengan tema bergembira, bisa membuat semangat baru saat mendengarkannya, terlebih didengar saat Tahun Baru Imlek. Link Lagu Hao Jin Geng KLIK DI SINI.

Baca Juga: Imlek 2022: Cara Menentukan Shio dari Tahun Lahir, Ada Shio Babi, Shio Naga dan Shio Kelinci

3. M Girl

Lagu dengan nuansa Imlek ini asyik dan bisa menjadi semangat baru saat merayakan Tahun Baru Imlek. Link Lagu M Girls KLIK DI SINI.

4. Gong Xi Gong Xi

Merupakan lagu wajib untuk merayakan Tahun baru Imlek dan tentu merupakan lagu yang terkenal untuk masyarakat Tionghoa.

Dalam Tahun Baru Imlek, pengucapan Gong Xi Gong Xi ini memiliki tujuan untuk saling memberikan ucapan selamat tahun baru yang akan berlangsung. Link Lagu Gong Xi Gong Xi KLIK DI SINI.

Baca Juga: Ketahui saat Imlek, Ini Shio yang Beruntung di Tahun 2022: Bagaimana Shio Babi, Shio Macan Air Apa Artinya?

5. Xi Xi Ha Ha Xi Yang Yang

Tahun Baru Imlek akan lebih meriah dengan memutarkan lagu Imlek berjudul Xi Xi Ha Ha Xi Yang Yang, lagu ini memiliki makna tentang kegembiraan saat menyambut tahun yang baru.

Terdapat penggalan lirik yang berbunyi “Song gei ni fu gui you an kang” pada lagu tersebut yang memiliki arti memberi kekayaan dan kesehatan yang baik. Link Lagu Xi Xi Ha Ha Xi Yang Yang KLIK DI SINI.

Demikian daftar dan link lagu Tahun Baru Imlek 2022, bernyanyi bersama keluarga agar Imlek bisa semakin ramai.***

Editor: Aziz Abdillah

Tags

Terkini

Terpopuler