AKBP Achirudin Diduga Terlibat Penimbunan BBM Bersubsidi, DPR: Saatnya Polri Atasi Mafia Penimbun BBM

- 28 April 2023, 17:50 WIB
Ilustrasi - Diduga AKBP Achiruddin terlibat kasus jaringan mafia penimbun BBM subsidi, Ini penjelasan dan desakan DPR terhadap pemberantasan Mafia BBM.
Ilustrasi - Diduga AKBP Achiruddin terlibat kasus jaringan mafia penimbun BBM subsidi, Ini penjelasan dan desakan DPR terhadap pemberantasan Mafia BBM. /UNSPLASH/@kocarkacir

BERITA DIY - Simak informasi seputar kasus baru yang menjerat AKBP Achirudin atau ayah pelaku kasus penganiayaan viral terhadap seorang mahasiswa.

Beberapa waktu lalu warganet Indonesia dihebohkan dengan beredarnya video viral penganiayaan terhadap mahasiswa bernama Ken Admiral.

Diketahui pelaku dari penganiayaan tersebut merupakan anak dari seorang Perwira Polisi yang kini ikut viral karena terjerat kasus baru.

Pelaku penganiayaan Ken Admiral bernama Aditya Hasibuan, di mana merupakan anak dari AKBP Achiruddin Hasibuan.

Video penganiayaan Ken Admiral viral di kalangan warganet Indonesia karena sang ayah, AKBP Achiruddin, membiarkan Aditya Hasibuan menganiaya Ken Admiral hingga terluka di bagian kepala dan mencegah teman korban dengan senapan laras panjang.

Baca Juga: Ramai Isu Perselingkuhan Virgoun, Ini Lirik Lagu Surat Maaf Untuk Starla - Aldi Taher yang Viral di TikTok

Kini kasus viral penganiayaan Ken Admiral oleh Aditya Hasibuan telah diproses oleh Polda Sumatera Utara dengan hasil penetapan Aditya Hasibuan sebagai tersangka utama.

Namun setelah menjalani pemeriksaan terhadap AKBP Achiruddin Hasibuan karena keterlibatannya di kasus sang anak, pihak penyidik menemukan adanya gudang penimbunan BBM bersubsidi milik AKBP Achiruddin Hasibuan.

Halaman:

Editor: Aziz Abdillah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x