Apa Arti 'Pantek' yang Viral di TikTok? Makna dalam Bahasa Minang, Batak, KBBI, Beserta Daftar Istilah Gaul

- 8 Maret 2022, 11:39 WIB
Ilustrasi arti kata 'Pantek' yang viral di TikTok dalam KBBI, bahasa Madura, Batak,  hingga Minang.
Ilustrasi arti kata 'Pantek' yang viral di TikTok dalam KBBI, bahasa Madura, Batak, hingga Minang. /Pixabay.com/@antonbe

BERITA DIY - Simak apa arti kata 'Pantek' yang sempat viral di TikTok dalam Bahasa Minang, Batak, Madura, dan KBBI, hingga daftar istilah gaul Padang, Medan, dan Madura.

Beberapa waktu lalu kata 'Pantek' viral di media sosial usai pengguna TikTok memakai nama DJ Pantek Pantek.

Pengguna akun TikTok DJ Pantek Pantek juga turut mengupload video musik yang mudah diingat oleh pengguna lainnya. Ternyata kata 'Pantek sendiri terdapat di KBBI dan merupakan bahasa Minang, Madura, dan Batak.

Baca Juga: Arti Kata Pantek yang Viral di TikTok, Ternyata Ada dari Bahasa Minang, Batak, dan Madura

Bagi daerah tertentu, kata 'Pantek' sendiri tidak untuk diucapkan karena memiliki arti yang tak pantas digunakan di kehidupan sehari-hari.

Meskipun begitu, 'Pantek' memang merupakan bahasa Indonesia, terbukti kata tersebut ada di Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) online.

Berdasarkan KBBI online, 'Pantek' merupakan kata benda (noun) yang berarti 'pasak' dan 'paku' dan 'semat'. 

Baca Juga: Apa Itu 'Pakintaki' dalam Bahasa Makassar yang Viral di Internet? Simak Daftar 15 Bahasa Gaul Sulawesi Selatan

Selain kata benda, 'Pantek' merupakan kata dasar dari beberapa bentuk kata kerja, seperti 'memantek' yang memiliki arti 'melekatkan' kayu, bambu, dan sebagainya.

Bentuk lain dari 'Pantek' yakni 'terpantek'. Kata ini bermakna 'terpasak' atau 'tertancap' oleh sesuatu seperti pisau, paku, dll.

Halaman:

Editor: Inayah Bastin Al Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x