Viral Acara TV Korsel Diduga Remix Adzan, Netizen Gaungkan Hashtag #ADZANBUKANMAINAN

9 September 2021, 12:12 WIB
Viral acara Mnet Street Woman Fighter yang diduga remix suara Adzan. Netizen pun gaungkan #ADZANBUKANMAINAN /Tangkapan Layar Youtube/Mnet TV

BERITA DIY - Viral sebuah video salah satu stasiun televisi Korea Selatan, Mnet diduga membuat musik remix menggunakan suara adzan untuk program acara Street Woman Fighter.

Musik remix yang diduga menggunakan suara adzan tersebut dijadikan sebagai latar acara Mnet Dance. Viralnya video tersebut sontak saja membuat jagad sosial media menjadi ramai.

Tagar #Mnetapologize dan #ADZANBUKANMAINAN bercokol di antara deretan trending topic di media sosial Twitter pada hari ini, Kamis, 9 September 2021.

Baca Juga: Daftar Kartu Prakerja Gelombang 20 di www.prakerja.go.id Buka Hari Ini, Simak Cara Penentuan Peserta Lolos

Sampai detik ini, tagar #ADZANBUKANMAINAN telah dicuitkan netizen lebih dari 10 ribu tweet.

Tak ingin terjadi salah paham, pihak Mnet Dance langsung memberikan klarifikasi melalui unggahan di akun instagram @mnet_dance pada Rabu 8 September 2021.

Mnet mengunggah foto berisi tulisan permintaan maaf dalam bahasa Korea dan bahasa Inggris.

Baca Juga: 5 Lowongan Kerja BUMN Kimia Farma, Ini Daftar Posisi Lowker untuk Sarjana D3 dan S1

"Penonton yang terhormat

Atas nama tim produksi Mnet Street Woman Fighter, kami menyampaikan permintaan maaf yang tulus terkait soundtrack yang digunakan dalam pembukaan episode pertama Street Woman Fighter.

Lagu tersebut merupakan soundtrack elektronik yang terdaftar resmi di situs streaming resmi. Tim produksi berpendapat bahwa suara elektronik dari lagu tersebut cocok sebagai musik latar program. Kami tentu tidak memiliki niat lain.

Baca Juga: Ikatan Cinta RCTI 9 September 2021: Aldebaran Tahan Ojol Misterius di Ponpel, Peneror Masuk Jebakan Angga?

Kami dengan tulus meminta maaf atas ketidaknyamanan yang tidak diinginkan yang disebabkan oleh kemungkinan mengingat sajak tertentu. Menghargai kritik Anda, video akan diunggah ulang setelah mengganti musik latar.

Mnet akan terus mendengarkan pendapat pemirsa di seluruh dunia.
Kami menghargai minat Anda pada Mnet Street Woman Fighter," tulis isi surat tersebut dalam Bahasa Indonesia.

Dalam video tersebut menampilakn seorang pria yang keluar dari sebuah lift dengan menggenggam gelas dengan latar musik yang terdengar seperti suara adzan dengan lafadz "Allahuakbar" di akhir video.

Street Woman Fighter merupakan acara kompetisi menari wanita yang diselenggarakan oleh Mnet.***

Editor: Muhammad Suria

Tags

Terkini

Terpopuler