Cara Menghilangkan Iklan di Google Chrome HP Tanpa Aplikasi Mudah dan Cepat

5 Mei 2023, 14:40 WIB
Ilustrasi Cara menghilangkan iklan di Google Chrome HP tanpa aplikasi mudah dan cepat. Cek caranya di sini. /Pixabay/@deepanker70

BERITA DIY – Simak informasi cara menghilangkan iklan di Google Chrome HP tanpa aplikasi mudah dan cepat, cek di sini.

Google Chrome adalah aplikasi browser yang dikembangkan oleh Google. Google Chrome tersedia secara gratis dan digunakan oleh jutaan orang di seluruh dunia.

Diketahui Google Chrome memiliki berbagai fitur yang ditawarkan, seperti kemampuan untuk membuka banyak tab, mengelola bookmark, dan menyimpan password.

Namun, Google Chrome sering kali memunculkan dan mengirim iklan atau notifikasi iklan di HP. Notifikasi iklan yang dimunculkan terkadang lebih dari 10.

Baca Juga: Cara Mematikan AdBlock di Chrome HP dan Laptop yang Mudah, Praktis dan Cepat

Oleh karena itu, banyak pengguna yang merasa terganggu dengan iklan di Google Chrome yang selalu muncul setiap hari. Terdapat cara yang bisa dilakukan pengguna untuk menghilangkan iklan di Google Chrome pada artikel ini.

Iklan tersebut bisa hilang dan tidak muncul lagi dengan mensetting pada pengaturan Google Chrome atau unduh aplikasi block iklan.

Sebagai informasi, terdapat beberapa jenis iklan pada Google Chrome yang perlu diwaspadai karena berbahaya untuk HP dan identitas pribadi pengguna.

Berikut jenis iklan di Google Chrome:

  1. Iklan malware

Iklan malware dapat memasukan perangkat lunak berbahaya ke dalam HP atau komputer pengguna ketika mengklik iklan tersebut.

Baca Juga: DOWNLOAD Lagu MP3 YouTube ke Play Musik di Google Chrome Lewat Y2Mate Stafaband Savafrom.net YTMP3 Dicari

  1. Iklan scam

Iklan scam dapat menjanjikan produk atau layanan palsu dan menipu pengguna untuk membayar uang tanpa memberikan produk atau layanan yang dijanjikan.

  1. Iklan phishing

Iklan phising mencoba menipu pengguna untuk mengungkapkan informasi pribadi mereka, seperti nama pengguna dan kata sandi.

Berikut cara menghilangkan iklan di Google Chrome:

  1. Cara menghilangkan notifikasi iklan di Google Chrome

-          Buka aplikasi Google Chrome

-          Klik titik tiga di kanan atas

-          Klik “Settings” atau “Setelan”

-          Pilih “Setelah Situs”

-          Pilih “Pop-up dan pengalihan” dan “Iklan”

-          Pastikan kedua pengaturan tersebut dalam posisi “Diblokir”.

Baca Juga: Tutorial Cara Hapus Email dan Akun Google Gmail Pengguna Cuma Pakai HP Cepat dan Mudah

  1. Cara menghilangkan notifikasi dari situs tertentu yang dilansir dari support.google.com

-          Buka aplikasi Google Chrome di HP

-          Kemudian buka halaman web

-          Klik titik tiga pada kanan atas

-          Selanjutnya klik “Setelan Situs”

-          Klik “Izin” pada Notifikasi. Jika tidak ada “Izin” atau “Notifikasi”, maka notifikasi situs tersebut tidak aktif.

-          Nonaktifkan setelan

Itulah informasi cara menghilangkan iklan di Google Chrome HP tanpa aplikasi mudah dan cepat.***

Editor: Muhammad Suria

Tags

Terkini

Terpopuler