Link Update Perolehan Medali Sea Games 2023, Jadwal Hari Ini Ada Sepak Bola hingga Voli Putra

- 4 Mei 2023, 12:40 WIB
Link update perolehan medali SEA Games 2023 Kamboja, dan jadwal SEA Games 2023 hari ini ada sepak bola hingga voli putra.
Link update perolehan medali SEA Games 2023 Kamboja, dan jadwal SEA Games 2023 hari ini ada sepak bola hingga voli putra. /Instagram.com/@cambodia_2023

Hari ini kedua cabor tersebut kembali dijadwalkan bertanding baik sepak bola atau voli putra indoor SEA Games 2023.

Dari cabor sepak bola SEA Games 2023 Timnas Indonesia U22 akan menghadapi Myanmar pukul 16.00 WIB. Sedangkan voli putra Indonesia akan melawan Singapura pukul 17.00 WIB.

Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming VOLI SEA Games 2023 Timnas Indonesia vs Singapura, Siaran Langsung MNCTV

Selain dia cabor di atas ada cabang lain yakni kun bokator, pertandingan akan bergulir dari babak penyisihan hingga perebutan medali di Chroy Changvar Convention Center, Phnom Penh, Kamis, mulai pukul 16.00 WIB.

Terdapat enam atlet kun bokator Indonesia yang akan bersaing, mereka adalah:

  1. Alfadhila Ramadhan (nomor spirit form perseorangan putra),
  2. Riana Oktavia (spirit form perseorangan putri),
  3. Gema Nur Arifin (shield form perseorangan putra - bamboo),
  4. Delsya Anggraeni (shield form perseorangan putri - bamboo),
  5. Dzaki Fadhlurrahman (hands form perseorangan putra - bare),
  6. Dwi Jayanti (hands form perseorangan putri - bare).

Selain itu, cabang lain yang juga dipertandingkan hari ini adalah obstacle race untuk nomor estafet beregu putra dan putri.

Berikut jadwal lengkap Kontingen Indonesia di SEA Games 2023 hari ini Kamis, 4 Mei 2023:

Obstacle Race

  • 08:00 WIB - Babak eliminasi nomor estafet beregu putri
  • 08:00 WIB - Babak eliminasi nomor estafet beregu putra

Baca Juga: Jadwal Tayang Voli Sea Games 2023 Timnas Indonesia vs Singapura Hari Ini di MNCTV dan Link Live Streaming

Halaman:

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah