Jadwal Indonesia Open 2023: Tujuh Wakil Indonesia ke Perempat Final, Ginting Head to Head Jonatan

16 Juni 2023, 12:29 WIB
Jadwal Indonesia Open 2023 Super 1000 tujuh wakil Indonesia ke perempat final, Ginting head to head Jonatan. /Kolase tangkap layar Instagram.com/@badminton.ina /

BERITA DIY – Berikut adalah jadwal Indonesia Open 2023 dan tujuh wakil Indonesia berhasil melaju ke babak perempat final. Siang ini 16 Juni 2023, Ginting akan head to head dengan Jonatan Christie.

Setelah berhasil melalui 16 besar hari ini sebanyak tujuh wakil Indonesia akan kembali memperebutkan posisi untuk lanjut ke semifinal sesuai jadwal Indonesia Open 2023.

Jadwal Indonesia Open 2023 babak Quarter Final yang berlangsung di Istora Senayan dapat Anda simak selengkapnya di sini.

Perempat final akan menarik karena di tunggal putra dua wakil Indonesia akan head to head sesuai jadwal Indonesia Open 2023. Ginting akan menghadapi sesama wakil Indonesia di tunggal putra yang tidak lain Jonatan Christie.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Jerman 2023 Hari Ini 16 - 18 Juni 2023, Siaran Langsung Tayang Live di TV Trans7 Jam Berapa?

Dengan rubber game, Jonatan Christie berhasil menumbangkan lawannya Toma Junior Popov dari Denmark dengan skor 19 - 21, 21 - 11, dan 21 - 11.

Begitu juga dengan Ginting yang harus melalui rubber game ketika melawan Priyanshu Rajawat dari India dengan skor 20 – 22, 21 – 15, dan 21 – 15.

Jika dilihat hasil skor keduanya tampak menarik karena baik Ginting maupun Jonatan sama-sama bisa menyamakan skor kemenangan di game kedua dan game ketiga.

Pada pertandingan perempat final siang ini tampaknya akan sangat menarik karena head to head wakil Indonesia tunggal putra ini sama-sama memiliki performa yang bagus.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Indonesia Open 2023 iNews TV dan MNCTV Jam Berapa? Link Streaming Court 1, 2, dan 3

Sebelumnya, di ganda putra pun dua wakil Indonesia juga saling berhadapan. Pasangan Pramudya Kusumawardana dan Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan berhasil menaklukan Legend dari pandangan Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan.

Ganda putra yang dikenal juga dengan sebutan Prayer itu berhasil unggul meskipun dengan skor yang tipis dengan seniornya hingga berhasil membuktikan bahwa mereka mampu melaju ke perempat final.

Kapal Api Group Indonesia Open 2023 Super 1000 yang sudah berlangsung sejak 13 Juni lalu telah menyiapkan hadiah uang sebesar 1,25 juta USD.

Anda dapat menonton pertandingan badminton yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, melalui siaran langsung iNews dan MNCTV siang ini.

Baca Juga: Link Live Streaming Perempat Final Badminton Indonesia Open Hari Ini, Siaran Langsung di INews TV

Dilansir BERITA DIY dari laman akun Instagram Badminton Indonesia @badminton.ina berikut jadwal Indonesia Open 2023 tanggal 16 Juni hari ini untuk tujuh wakil Indonesia dan lawannya yang akan memperebutkan posisi semifinal.

Court 1 Pukul 12:00 WIB

-Match 3: Rinov Rivaldy dan Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia) vs Yuta Watanabe dan Arisa Higashino (Jepang).

-Match 6: Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) vs Satwiksairaj Rankireddy dan Chirag Shetty (India).

 

-Match 7: Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Silva Ramadhanti (Indonesia) vs Yuki Fukushima dan Sayaka Hirota (Jepang).

-Match 10: Pramudya Kusumawardana dan Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (Indonesia) vs Liang Wei Keng dan Wang Chang (China).

Baca Juga: Jadwal MSC 2023 Hari Ini 16 Juni 2023: ONIC vs EVOS dan ECHO vs TODAK, Link Live Streaming Jam Berapa?

Court 2 Pukul 13:00 WIB

-Match 7: Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) vs Jonatan Christie (Indonesia).

-Match 8: Leo Rolly Carnando dan Daniel Marthin (Indonesia) vs Kang Min Hyuk dan Seo Seung Jae (Korea Selatan).

Demikian jadwal Indonesia Open 2023 dan tujuh wakil Indonesia berhasil melaju ke babak perempat final siang ini dapat Anda saksikan siaran langsung di stasiun tv iNews dan MNCTV.***

Editor: Sani Charonni

Tags

Terkini

Terpopuler