Jadwal Malaysia Masters 2022 Hari Ini, Siapa Wakil Indonesia yang Tampil dan Siaran Langsung Tayang di Mana?

7 Juli 2022, 07:15 WIB
Ilustrasi - Ketahui jadwal wakil Indonesia di Malaysia Masters 2022 hari ini dan tayang siaran langsung kapan. /UNSPLASH/Salman Hossain Saif

BERITA DIY - Berikut jadwal Malaysia Masters 2022 pada hari ini beserta siapa saja wakil Indonesia yang akan tampil lengkap dengan penjelasan siaran langsung tayang di mana dan kapan.

Pertandingan pada Malaysia Masters pada Kamis 7 Juli 2022 atau hari ini akan memasuki babak 16 besar dan akan memainkan sejumlah pertandingan yang dimulai pada pukul 10.00 WIB.

Indonesia sebagai salah satu negara yang juga terdapat wakil pada babak 16 besar Malaysia Masters yang akan berlangsung pada hari ini tersebut dan menampilkan sejumlah atlet.

Salah satu atlet wakil Indonesia yang akan tampil pada babak 16 besar Malaysia Master 2022 pada hari ini tersebut adalah Anthony Sinisuka Ginting yang akan melawan Parupalla Kashyap dari India.

Baca Juga: Link Live Score Badminton Malaysia Masters 2022 Lengkap Jadwal Main Wakil Indonesia, Siaran Langsung TV Mana?

Keberhasilan Anthony Sinisuka Ginting yang akan tampil pada Malaysia Masters pada hari ini setelah pada babak sebelumnya setelah mengalahkan wakil Jepang Kenta Nishimoto.

Selain Anthony Sinisuka Ginting, salah satu wakil Indonesia yang akan tampil di Malaysia Masters 2022 hari ini yaitu tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung setelah di babak sebelumnya mengalahkan Qi Xuefei dari Perancis.

Pada pertandingan pada Malaysia Masters 2022 hari ini tencananya Gregoria Mariska Tunjung akan berhadapan dengan tunggal putri dari Korea Selatan yaitu Kim Ga Eun.

Setidaknya pada pertandingan Malaysia Masters 2022 yang akan berlangsung pada hari ini akan menghadirkan 12 wakil dari Indonesia yang akan tampil dan memperebutkan tiket 8 besar.

Baca Juga: Link Live Streaming Malaysia Masters 2022 Hari Ini di Mana? Jadwal Tayang Wakil Indonesia, Ada Apri-Fadia

Jadwal Malaysia Masters 2022 Wakil Indonesia Hari Ini

Berikut merupakan jadwal pertandingan dari wakil Indonesia yang akan hadir dalam Malaysia Masters 2022 pada hari ini:

1. Lapangan 1:
- Hafiz Faizal/Serena Kani vs Gooh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia)

2. Lapangan 2:
- Febby Valencia Dwijayanti Gani/Ribka Sugiarto vs Jong Na Eun/Kim Hyeo Jeong (Korea Selatan)
- Anthony Sinisuka Ginting vs Parupalli Kaeshap (India)
- Chico Aura Dwi Wardoyo vs Kantaphon Wangcharoen (Thailand)
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren (Thailand)

3. Lapangan 3:
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Yuki Kaneko/Misaki Matsumoto (Jepang)
- Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida (Jepang)
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Ren Xiang Yu/Tan Qiang (Jepang)

4. Lapangan 4:
- Gregoria Mariska Tunjung vs Kim Ga Eun (Korea Selatan)
- Fitriani vs Ratchanok Intanon (Thailand)
- Apriyani Rahayu/Tryola Nadia vs Lee So Hee/Shin Seung Chan (Korea Selatan)

Baca Juga: Jadwal Tayang Malaysia Masters 2022 6 Juli 2022 Wakil Indonesia, Link Live Streaming di TV Mana Jam Berapa?

Mengenai apakah nantinya pertandingan pada Malaysia Masters 2022 hari ini apakah akan tayang dalam siaran langsung, diketahui bahwa tidak dapat disaksikan hari ini.

Pasalnya layanan siaran langsung yang akan tayang dalam Malaysia Masters 2022 ini sendiri baru akan dilangsungkan mulai pada babak 8 besar pada Jumat 8 Juli 2022 mendatang.

Demikianlah informasi mengenai jadwal pertandingan dalam Malaysia Masters 2022 pada hari ini lengkap dengan siapa saja wakil Indonesia dan penjelasan bahwa tidak tayang pada hari ini.***

Editor: Muhammad Naufal Alyaa

Tags

Terkini

Terpopuler