Link Live Streaming Persija VS PSM Semifinal Piala Menpora 2021 di Indosiar Kick Off Pukul 20.30 WIB

18 April 2021, 20:00 WIB
Link live streaming Persija vs PSM di semifinal Piala Menpora 2021 malam ini, Minggu, 18 April 2021. /twitter.com/Persija_Jkt

BERITA DIY – Pertandingan leg kedua semifinal Piala Menpora 2021 antara Persija Jakarta vs PSM Makassar akan digelar hari ini, Minggu, 18 April 2021 di Stadion Manahan Solo.

Laga Persija vs PSM akan digelar pukul 20.30 WIB, pertandingan bisa disaksikan secara langsung di stasiun televisi Indosiar maupun melalui live streaming. Link live streaming ada di akhir artikel.

Pertandingan ini akan menjadi partai hidup dan mati bagi kedua tim. Siapapun yang keluar sebagai pemenang dipastikan lolos ke final dan berkesempatan menjadi kampiun Piala Menpora.

Baca Juga: Kabar Sedih dari Dunia Hiburan Indonesia, YouTuber Arief Muhammad Positif Covid-19 hingga Tak Kuat Jalan

Namun meraih kemenangan baik bagi Persija maupun PSM bukan perkara mudah. Pasalnya, dalam laga leg pertama di Stadion Maguwoharjo Sleman, kedua tim tampil sama kuat.

Laga yang berlangsung panas tersebut pun hanya berakhir dengan skor kacamata 0-0. Hal ini menunjukkan bahwa Persija maupun PSM sama-sama ngotot dan tidak mau mengalah.

Tensi permainan yang tersaji pada leg pertama pun sangat panas. Wasit bahkan mengeluarkan 12 kartu kuning dan satu kartu merah untuk kedua tim.

Baca Juga: Dahnil Anzar Sebut Dakwah HRS Tak Sesuai Muhammadiyah, Ferdinand Hutahaean: Bersuara Benar Adalah Ibadah

Berkaca pada panasnya laga di leg pertama, tak ayak jika pertandingan malam nanti akan lebih panas. Apalagi laga malam nanti adalah laga penentuan bagi kedua tim.

Pelatih PSM Makassar, Syamsuddin Batolla mengatakan dalam pertandingan leg kedua malam nanti timnya akan bermain seperti leg pertama dan lebih mengoptimalkan peluang yang ada untuk mencetak gol.

"Kesempatan saja kalau ada momen-momen kami bisa mencetak gol lebih awal ya kenapa tidak. Itu yang saya tekankan pada anak-anak kami harus bekerja keras lagi untuk meraih poin untuk laga besok (malam nanti),” kata Batolla dikutip dari laman Liga Indonesia Baru, Minggu, 18 April 2021.

Baca Juga: Susul Rose Blackpink, Bazaar Thailand Bocorkan Jadwal Debut Solo Lisa Blackpink di Bulan Juni 2021

Syamsuddin Batolla menambahkan, persiapan untuk leg kedua tidak terlalu jauh beda dengan leg pertama.

"Kami tetap dalam skema permainan saya. Kami selama ini juga ya bagaimana bertahan dan menyerang kan ada semuanya. Jadi main bola itu kan kalau kami ofensif yang kami juga lihat lawan bagaimana jadi saya kira tidak ada banyak perubahan dengan permainan saya," katanya.

Tidak jauh berbeda dengan Pelatih PSM, Pelatih Persija Sudirman juga menekankan anak asuhnya akan tampil lebih optimal pada pertandingan leg kedua malam nanti.

Baca Juga: Bansos PKH 2021: Berikut Syarat dan Cara Daftar Agar Dapat Bantuan hingga Rp3 Juta

“Kami sudah persiapkan tim. Berlatih untuk bisa memanfaatkan peluang-peluang yang ada, sehingga bisa jadi gol itu yang kita harapkan,” katanya.

Tidak hanya itu, Sudirman juga mengingatkan kepada anak asuhnya untuk tidak terpancing emosi karena permainan keras lawan. Sudirman meminta anak asuhnya tetap fokus dan bisa memenangi laga.

"Tentunya harus diakui, kemarin juga tensi sangat tinggi. Tapi saya sebagai pelatih sudah berkata kepada pemain kita boleh panas tetapi pikiran atau otak-otak kita ini berfikir untuk bermain bola dan memenangkan pertandingan. Dengan fokus tentunya bisa menjalankan instruksi dari saya dengan baik,” tambahnya.

Baca Juga: Terbongkar! Rendi Grebek Elsa di Apartemen Rafael, Nino Seret Riki ke Penjara? Bocoran Ikatan Cinta Malam Ini

Prediksi susunan pemain Persija vs PSM

Persija Jakarta (4-3-3) Andritany Ardhiyasa (kiper); Alfath Faathier, Otavio Dutra, Yann Motta, Novri Setiawan (belakang); Rohit Chand, Ramdani Lestaluhu, Marc Klok (tengah); Heri Susanto, Marko Simic, Osvaldo Haay (depan)

PSM Makassar (4-3-3) Hilman Syah (kiper); Zulkifli Syukur, Erwin Gutawa, Hasyim Kipuw, Abdul Rachman (belakang); Rasyid Bakri, Sutanto Tan, Muhammad Arfan (tengah); Muhammad Rizky, Saldy, Yakob Sayuri (depan)

Baca Juga: Bangga! Anies Baswedan Kembali Dipuji Tokoh Internasional, Mampu Pengaruhi Sekjen PBB dalam Waktu 2 Menit

Pertandingan semi final Piala Menpora 2021 leg kedua antara Persija vs PSM bisa disaksikan secara live maupun live streaming di Indosiar pukul 20.30 WIB. Untuk menyaksikan pertandingan secara live streaming cukup klik link live streming dibawah.

Link live streaming Persija vs PSM: KLIK DISINI.

Disclaimer: Link live streaming merupakan informasi bagi pembaca. Berita DIY tidak bertanggung jawab atas perubahan jadwal dan kualitas siaran pertandingan Persija vs PSM. Hal ini merupakan kewenangan penyedia layanan.*** 

Editor: Iman Fakhrudin

Tags

Terkini

Terpopuler