Hikmah Menulis 113 Bismillah di Awal Muharram, Begini Cara Menulisnya

- 20 Agustus 2020, 10:06 WIB
Ilustrasi Bismillah.
Ilustrasi Bismillah. /Pixabay/WikimediaImages

BERITA DIY - Salah satu amalan yang sebaiknya dilakukan di bulan Muharram selain berpuasa sunah dan memperbanyak amal shaleh ada menulis lafal bismillah.Bismillah sebaiknya ditulis sebanyak 113 kali pada tanggal 1 Muharram setiap tahunnya.

Hal ini tertuang dalam Khazinatul Asrar Jalilatul Adzkar halaman 92 karya Imam Muhammad Haqqiy an-Naziliy .

Baca Juga: Amalan di Bulan Muharram atau Suro, Banyak Pahala dan Bisa Menghapus Dosa Setahun yang Lalu.

Dijelaskan dalam kitab tersebut barang siapa yang menulis lafal Bismillahirrahmanirrahim sebanyak 113 kali pada 1 Muharram maka dirinya dan keluarganya akan diberikan perlindungan dari segala musibah dan keburukan selama seumur hidup.

Menulis kalimat Bismillahirrahmanirrahim tersebut hendaknya dilakukan dengan tulisan Arab dan dalam keadaan suci. Kemudian mendaknya menulis dengan menghadap kiblat, menutup aurat, dan tidak berbicara saat menulis.

Baca Juga: Kurang Kenceng, Netizen Parodikan Video yang Diduga Adhisty Zara Dipegang Dadanya oleh Pacar

Kemudian diniatkan semata-mata untuk memperoleh perlindungan Allah SWT.

Selain itu, menurut Syekh Muhyiddin Zadah dalam kitab Hasyiyah Tafsir al-Baidhawiy juz 1 halaman: 45, yang mengutip riwayat dari Khalifah Umar Bin Abdul Aziz, bahwa panjangkan huruf Ba dan (perjelas) huruf Sin dengan giginya dan bulatkan huruf Mim dengan lubang ketika menulis “Bismillah” sebagai bentuk penghormatan kepada Al-Quran.

Baca Juga: Ucapan Tahun Baru Islam yang Anti Mainstream Tetapi Penuh Makna dan Banyak Doa


Adapun waktu menulisnya sebaiknya dilakukan sejak adzan maghrib di hari pertama pergantian tahun tanggal 1 bulan Muharram dan berakhir ketika adzan besok malamnya.

Hasil tulisan Bismillah sebanyak 113 kali itu setelah selesai sebaiknya diletakkan di tempat yang baik.***

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x