Listrik Gratis PLN Diperpanjang Hingga Desember 2020

- 11 Agustus 2020, 13:41 WIB
Pemerintah memperpanjang stimulus listrik gratis hingga Desember 2020.
Pemerintah memperpanjang stimulus listrik gratis hingga Desember 2020. /ANTARA/Pandu

BERITA DIY - Sebelumnya pemerintah memberikan stimulus listrik gratis kepada masyarakat pengguna listrik 450 VA dan diskon 50 persen untuk 900 VA sejak April hingga September 2020.

Hari ini, Selasa 11 Agustus 2020 Dirjen Ketenagalistrikan Kementerian ESDM, Rida Mulyana, melalui konferensi pers virtual mengatakan pemberian stimulis listrik grattis dan diskon 50 persen akan diperpanjang hingga Desember 2020.

"Kita tengarai pandemi ini akan terus berlanjut, dan saudara-saudara kita sepertinya belum recover, negara hadir kembali. Dalam pembahasan antara kementerian dan lembaga, ada Kemenperin, Kemenpar, dan lain-lain kita akhirnya putuskan untuk perpanjang sampai akhir tahun atau sampai Desember 2020," ujar Rida.

Baca Juga: PERURI Buka Lowongan Kerja Lulusan SMA/SMK, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Rida menjelaskan jumlah penerima listrik gratis pelanggan 450 VA sebanyak 24,16 juta pelanggan sedangkan pelanggan yang mendapatkan diskon 50% pengguna 900 VA sebanyak 7,2 juta pelanggan.

Untuk perpanjangan stimulus listrik gratis ini, pemerintah telah menyiapkan tambahan anggaran sebesar Rp 12,18 triliun.

"Jadi secara overall, ada 24,16 juta pelanggan 450 VA dan 7,2 juta pelanggan 900 VA bersubsidi. Kira-kira anggaran yang perlu dikeluarkan pemerintah selama 9 bulan Rp 12,18 triliun di paket pertama ini dan ini sudah disepakati di pemerintahan," tambah Rida.

Baca Juga: Arti Nama Panembahan Al Nahyan Nasution, Cucu Keempat Presiden Jokowi

Perpanjangan stimulus listrik gratis ini diharapkan akan mengurangi beban masyarakat akibat pandemi covid-19 dan membuat perekonomian kembali membaik.***

Editor: Iman Fakhrudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x