Gelombang 11 Dibuka! Klik www.prakerja.go.id dan Lakukan Hal Ini Agar Pendaftaranmu Tak Gagal Terus

- 2 November 2020, 14:37 WIB
Ilustrasi login ww.prakerja.go.id.
Ilustrasi login ww.prakerja.go.id. /Instagram @prakerja.go.id

BERITA DIY-Program pengembangan kompetensi kerja untuk para pencari kerja yang terkena pemutusan hubungan kerja yang membutuhkan peningkatan kompetensi atau disebut Program Kartu Prakerja kembali dibuka. Kali ini, giliran Gelombang 11 yang telah membuka pendaftarannya.

Melalui laman Instagram resmi milik Program Kartu Prakerja @prakerja.go.id pada Senin, 2 November 2020, Kartu Prakerja telah membuka Gelombang 11. Pendaftar dapat memulai pendaftaran pada website resmi Program Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id, sedangkan bagi yang akunnya sudah diverifikasi dapat langsung klik “Gabung” ke Gelombang 11 setelah login, dan selanjutnya dapat masuk ke tahap seleksi.

Berikut cara mendaftar Program Kartu Prakerja, perhatikan langkahnya agar kamu tak gagal saat melakukan pendaftaran:

Baca Juga: 7 Golongan Ini Dipastikan Tak Akan Lolos Daftar Kartu Prakerja Gelombang 11 di prakerja.go.id

  1. WNI dan berusia di atas 18 tahun
  2. Tidak sedang kuliah/sekolah
  3. Buka prakerja.go.id pada browser handphone atau komputer
  4. Siapkan nomor Kartu Keluarga (KK)
  5. Siapkan NIK (Nomor Induk Kependudukan)
  6. Masukkan data diri, dan ikuti seluruh petunjuk yang ada pada layar untuk menyelesaikan proses pemeriksaan akun
  7. Siapkan alat tulis dan kertas
  8. Ikuti Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar secara online
  9. Klik ”Gabung” pada Gelombang 11
  10. Tunggu pengumuman lolos seleksi Gelombang 11 melalui SMS

Apabila selama proses pendaftaran para pendaftar menemui kendala atau kegagalan, pendaftar dapat mengecek kembali NIK dan nomor KK yang telah dicantumkan, serta kelengkapan data diri lain.

Namun, apabila masih menemui kendala, pendaftar dapat menghubungi call center Dukcapil di: 1500-538, atau mengunjungi langsung kantor Dukcapil terdekat di kota pendaftar.

Baca Juga: Cara Menghapus Akun Telegram Secara Permanen

Nantinya, apabila lolos Program Kartu Prakerja Gelombang 11, pemerintah akan memberikan bantuan pelatihan sebesar Rp1.000.000 dan akan diberikan secara non tunai untuk membeli pelatihan di Platform Digital.***

Editor: Iman Fakhrudin

Sumber: Instagram @prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x