Kenapa KJP Bulan Mei - Juni 2024 Belum Cair? Ini Penjelasan dan Jadwal Pencairan Bantuan Tahap 1 2024

- 15 Juni 2024, 09:10 WIB
Penjelasan kenapa KJP bulan Mei - Juni 2024 belum cair dan jadwal pencairan bantuan tahap 1 2024.
Penjelasan kenapa KJP bulan Mei - Juni 2024 belum cair dan jadwal pencairan bantuan tahap 1 2024. /Tangkap layar Instagram.com/ @upt.p4op

BERITA DIY - Ketahui kenapa KJP bulan Mei - Juni 2024 belum cair, cek penjelasan dan jadwal pencairan bantuan anak sekolah tahap 1 2024 di sini.

Program bantuan pendidikan, Kartu Jakarta Pintar (KJP) Tahap 1 2024 sudah mulai dicairkan kepada sejumlah penerima pada Kamis, 13 Juni 2024.

Melalui program Kartu Jakarta Pintar (KJP) ini masyarakat tidak mampu di DKI Jakarta dapat mengenyam pendidikan minimal sampai tamat SMA/SMK.

Meski sudah mulai dicairkan, namun sejumlah masyarakat tetap bertanya-tanya kenapa KJP bulan Mei - Juni 2024 belum cair. Terkait hal tersebut, berikut penjelasan lengkapnya.

Baca Juga: TERUPDATE! Cek Harga Emas PERHIASAN Hari Ini 15 Juni 2024 Semar Nusantara Jelang Idul Adha Ada Koleksi Baru

Dilansir dari antaranews, diketahui skema pencairan KJP Plus untuk tahap pertama tahun 2024 dimulai dari bulan Mei 2024 hingga Oktober 2024.

"Ada info penting yang harus kamu ketahui, yaitu pencairan dana KJP Plus Tahap 1 Tahun 2024 bulan Mei dan Juni Gelombang 1 dilaksanakan mulai 13 Juni 2024," bunyi caption unggahan akun Instagram @upt.p4op.

Pencairan KJP saat ini dilakukan sekaligus untuk dua bulan yaitu bulan Mei dan Juni 2024. Adapun jumlah penerima KJP tahap pertama gelombang pertama adalah 460.143 penerima.

Selanjutnya Plt. Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Budi Awaluddin, menyarakan bahwa masih ada sebanyak 130.101 penerima gelombang kedua yang saat ini tengah dilakukan verifikasi ulang.

Halaman:

Editor: Sani Charonni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah