Sebanyak 270 Ribu Kepesertaan Kartu Prakerja Dicabut, Lakukan Hal Ini agar Tak Bernasib Sama

- 8 Oktober 2020, 17:19 WIB
Hal-hal yang harus dilakukan agar kepesertaan prakerja tak dicabut.
Hal-hal yang harus dilakukan agar kepesertaan prakerja tak dicabut. /Tangkap Layar instagram @prakerja.do.id/

BERITA DIY-Program Kartu Prakerja gelombang 10 telah resmi ditutup pada Senin, 28 September 2020 lalu. Saat ini pihak penyelenggara sedang menyiapkan jadwal pengumuman peserta terpilih pada gelombang tersebut.

Sementara itu, Kepala Komunikasi Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja, Louisa Tahutu menyatakan, hingga kini pihaknya masih menunggu arahan dari Komite Cipta Kerja (KCK) terkait gelombang lanjutan pada prakerja.

Louisa juga menyampaikan bahwa peserta seleksi program kartu prakerja yang telah dinyatakan lolos seleksi harus segera mendaftar dan mengikuti pelatihan. Apabila tidak, maka peserta tersebut berpotensi dicabut kepesertaanya.

Baca Juga: Upah Minimum Pekerja di UU Ciptaker Tidak Dihapus, Begini Penjelasan Menko Airlangga

Hingga gelombang 6 terdapat kurang lebih 270.000 peserta dicabut kepesertaannya. Jumlah tersebut terdiri dari gelombang 1 sampai gelombang 4 ada 180.000 peserta, pada gelombang 5 sebanyak 47.818 peserta, dan sisanya di gelombang 6.

Beberapa peserta yang dicabut tersebut memiliki alasan beragam, diantaranya sudah mendapatkan pekerjaan, lupa password, tidak segera mengikuti pelatihan, dan beberapa diantaranya tidak tahu hal apa yang harus dilakukan setelah lolos seleksi.

Menurut Peraturan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Permenko) Nomor 11 tahun 2020, menyatakan bahwa setiap penerima Kartu Prakerja memiliki waktu 30 hari untuk membeli pelatihan pertama sejak dinyatakan lolos.

Baca Juga: Kemdikbud Gratiskan Lebih dari 20 Aplikasi, Bisa Diakses Pakai Kuota Belajar, Apa Saja? Cek di Sini

Nantinya peserta yang sudah dicabut kepesertaannya akan dimasukkan dalam blacklist dan tidak diperkenankan mendaftar kembali.***

Editor: Mufit Apriliani

Sumber: Berita DIY


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x