Butuh Uang Cepat? Begini Cara Pinjam Uang di Aplikasi DANA Premium, Bisa Langsung Cair Rp2.000.000

16 April 2024, 15:23 WIB
Ilustrasi - Butuh Uang Cepat? Begini Cara Pinjam Uang di Aplikasi DANA, Langsung Cair Rp2.000.000. /Ist

BERITA DIY - Dalam era digital seperti sekarang, dompet digital semakin populer di kalangan masyarakat.

Salah satu dompet digital yang cukup terkenal adalah DANA. Selain memudahkan transaksi pembayaran, DANA juga memungkinkan untuk melakukan pinjam uang kepada penggunanya.

Para pengguna DANA bisa mendapatkan pinjaman berupa saldo DANA secara digital.

Besar atau kecilnya saldo pinjaman yang diterima sesuai dengan kebutuhan, seperti contohnya Rp2.000.000. Proses untuk meminjam uang di aplikasi DANA juga tergolong mudah dan cepat.

Baca Juga: Link DANA Kaget Rp100.000 Siap Meluncur Ke Dompet Digital Anda Hari Ini Selasa 16 April 2024, Simak Caranya!

Cara pinjam uang di aplikasi DANA tidaklah sulit, pengguna hanya perlu melakukan scan barcode, dan saldo pinjaman akan langsung cair ke akun DANA.

Waktu yang dibutuhkan untuk proses ini juga tidak terlalu lama, tergantung pada peminjam dan pemberi pinjaman.

Namun, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi untuk bisa pinjam uang di aplikasi DANA.

Salah satunya adalah memiliki akun DANA Premium. Selain itu, pengguna juga harus memiliki rekening bank dan melakukan verifikasi KTP saat membuat akun DANA Premium.

Bagi yang sudah memiliki akun DANA Premium dan telah melakukan verifikasi KTP, proses pinjam uang di aplikasi DANA akan lebih mudah. Pengguna tidak perlu lagi mengunggah KTP untuk proses pinjaman uang.

Baca Juga: Trik Jitu Lolos Program Kartu Prakerja Gelombang 66, Bisa Cairkan Saldo DANA Rp700 Ribu Gratis dari Pemerintah

Cara pinjam uang melalui aplikasi DANA

Berikut adalah langkah-langkah untuk pinjam uang di aplikasi DANA:

1. Buka aplikasi DANA.

2. Pastikan akun yang digunakan sudah dalam status Premium.

3. Pilih opsi ‘Minta’ atau ‘Request’.

4. Tentukan jumlah nominal pinjaman yang diinginkan dengan klik ‘Set Amount’.

5. Masukkan jumlah nominal yang dibutuhkan, lalu klik ‘Lanjutkan’.

6. Anda bisa menulis catatan di ‘Tulis Catatan’ untuk memberi keterangan alasan peminjaman. 

7. Setelah langkah-langkah di atas, akan muncul QR Code pinjam uang DANA.

8. Bagikan QR Code tersebut kepada pemberi pinjaman, baik melalui media sosial pribadi, grup ataupun secara langsung.

9. Saldo pinjaman akan langsung cair menjadi saldo DANA.

10. Selesai.

Baca Juga: Pinjaman Online Terpercaya dan Cepat Cair Tanpa KTP 2024 Dapat Saldo Dana 100 Ribu hingga 2 Juta, Ini Caranya

Dengan demikian, Anda bisa mendapatkan pinjaman uang secara cepat dan mudah melalui aplikasi DANA. Jadi, bagi yang membutuhkan uang dalam jumlah tertentu, bisa mencoba layanan pinjam uang di aplikasi DANA.***Kuncoro Ahmad Tofian

Editor: Iman Fakhrudin

Tags

Terkini

Terpopuler