KUR BRI 2023 Plafon Pinjaman Rp100 Juta Angsuran Mulai Rp1 Jutaan per Bulan Kapan Dibuka? Ini Syarat Kredit

6 Februari 2023, 10:10 WIB
KUR BRI 2023 plafon pinjaman Rp100 juta angsuran mulai Rp1 jutaan per bulan kapan dibuka dan syarat kredit di Bank Rakyat Indonesia. /BeritaDIY/Ananda Lukita/HO/Bank BRI KC Bantul DIY

BERITA DIY - Saat ini banyak yang tanya KUR BRI 2023 plafon Rp100 juta kapan dibuka untuk umum, tanggal berapa KUR BRI 2023 dibuka, dan syarat daftar KUR BRI 2023 online di kur.bri.co.id.

Simak KUR BRI 2023 plafon pinjaman Rp100 juta angsuran mulai Rp1 jutaan per bulan kapan dibuka dan syarat ajukan kredit melalui artikel ini.

KUR BRI 2023 dikabarkan dibuka kembali untuk masyarakat pada bulan Februari, tetapi belum diketahui pada tanggal berapa.

Program kredit dari PT Bank Rakyat Indonesia atau KUR BRI 2023 sendiri cukup dinantikan karena plafon pinjaman yang ditawarkan cukup besar.

Baca Juga: Jenis KUR BRI 2023 yang Paling Dicari: Tanpa Jaminan Bisa Cair, Ini Syarat hingga Limit Pinjaman

Dilansir dari laman bri.co.id, KUR BRI 2023 memiliki dua jenis pinjaman untuk pelaku usaha yakni KUR Mikto dan KUR Kecil.

Dua jenis KUR BRI 2023 tersebut memiliki perbedaan besaran plafon dan peruntukkan, tetapi besarnya suku bunga pinjaman adalah sama yakni sebesar 6 persen per tahun.

Berikut perbedaan dari KUR Mikro dan KUR Kecil, dua jenis KUR BRI 2023 untuk pelaku usaha:

KUR Kecil

- Pinjaman Rp 50 – Rp 500 juta
- Jenis Pinjaman Kredit Modal Kerja (KMK) dengan maksimum masa pinjaman 4 (empat) tahun dan Kredit Investasi (KI) dengan maksimum masa pinjaman 5 (lima) tahun
- Suku bunga 6% efektif per tahun
- Agunan sesuai dengan peraturan bank

Baca Juga: Cair 500 Juta, Ini Jenis KUR Mandiri 2023 Cicilan 300 Ribuan Tanpa Jaminan, Cek Jadwal Kapan Pinjaman Dibuka

KUR Mikro

- Maksimum pinjaman sebesar Rp50 juta per debitur
- Jenis Pinjaman Kredit Modal Kerja (KMK) dengan maksimum masa pinjaman 3 (tiga) tahun dan Kredit Investasi (KI) dengan maksimum masa pinjaman 5 (lima) tahun
- Suku bunga 6% efektif per tahun
- Bebas biaya administrasi dan provisi

Lebih lanjut berikut ini syarat ajukan pinjaman KUR BRI 2023 melalui KUR Mikro dan KUR Kecil

KUR Kecil

- Mempunyai usaha produktif dan layak
- Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, Kartu Kredit
- Telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan
- Memiliki Surat Ijin Usaha Mikro dan Kecil (IUMK) atau surat ijin usaha lainnya yang dapat dipersamakan

KUR Mikro

- Individu (perorangan) yang melakukan usaha produktif dan layak
- Telah melakukan usaha secara aktif minimal 6 bulan
- Tidak sedang menerima kredit dari perbankan kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, dan, Kartu Kredit
- Persyaratan administrasi: Identitas berupa KTP, Kartu Keluarga (KK), dan surat ijin usaha

Baca Juga: KUR BRI Rp50 Juta Cair Tanpa Jaminan Khusus Pemilik KTP INI, Begini Cara Mengajukan Tanpa Online kur.bri.co.id

Tabel Angsuran KUR BRI 2023 Plafon Rp100 Juta

- Pinjaman KUR BRI 2023 Rp100 juta tenor 12 bulan: angsuran Rp8.606.643 per bulan

- Pinjaman KUR BRI 2023 Rp100 juta tenor 24 bulan: angsuran Rp4.432.061 per bulan

- Pinjaman KUR BRI 2023 Rp100 juta tenor 36 bulan: angsuran Rp3.042.194 per bulan

- Pinjaman KUR BRI 2023 Rp100 juta tenor 48 bulan: angsuran Rp2.348.500 per bulan

- Pinajaman KUR BRI 2023 Rp100 juta tenor 60 bulan: angsuran Rp1.933.000 per bulan

Demikian KUR BRI 2023 plafon pinjaman Rp100 juta angsuran mulai Rp1 jutaan per bulan kapan dibuka dan syarat ajukan kredit.***

Editor: Bagus Aryo Wicaksono

Tags

Terkini

Terpopuler