Tinggal Seminggu Lagi! Dana BPNT Rp 600 Ribu Bisa Diambil oleh 6 Golongan, Siapkan Berkas dan Ambil di Sini

23 Maret 2022, 12:00 WIB
Ilustrasi - Berikut golongan dan berkas serta cara ambil dana BPNT Rp 600 ribu cair di Kantor Pos Indonesia pada tahap 1 bulan Maret 2022. /PIXABAY/EmAji

BERITA DIY - Simak golongan dan cara ambil dana bantuan BPNT Rp 600 ribu hanya tinggal seminggu lagi.

Sama seperti bantuan program PKH, bansos BPNT juga mengalami tahapan percepatan dalam penyaluran sejumlah dana ke masyarakat.

Program percepatan penyaluran dana BPNT yang dirapel menjadi Rp 600 ribu tersebut telah mulai dilakukan pada akhir bulan Februari 2022.

Baca Juga: Pengumuman! Cek Namamu di Daftar Nama Penerima PKH Kemensos Maret 2022 Ini, Klik Link Ini Buat Dapatkan Bansos

Sesuai dengan rencana yang dilakukan dana BPNT tahap 1 kali ini awalnya akan dilakukan tahapan penyaluran terakhir yaitu pada awal Maret 2022 yang lalu.

Namun demikian, pihak pemerintah memastikan bahwa tahapan penyaluran dana BPNT akan tetap dilaksanakan hingga seluruh penerima mendapatkan.

Sehingga diperkirakan di sejumlah daerah penyaluran dana BPNT masih akan berlangsung hingga berakhirnya bulan Maret 2022 atau seminggu lagi.

Baca Juga: Cek Sekarang! Ini Daftar Penerima BPNT Kemensos Maret 2022, Miliki Ini untuk Tahu Bansos Sembako Kapan Cair

Tahapan penyaluran dana BPNT Rp 600 ribu ini sendiri nantinya akan didapatkan sesuai dengan target masyarakat yang terbagi dalam sejumlah golongan.

Jumlah masyarakat atau kuota yang diberikan pada penyaluran dana BPNT tahin 2022 ini sendiri yaitu mencapai jumlah 18,8 juta penerima.

Adanya kuota penerima BPNT itu sendiri seperti yang diketahui akan terbagi ke dalam sejumlah golongan atau syarat menjadi penerima.

Baca Juga: Syarat dan Cara Daftar BLT BPNT Pakai HP Melalui Aplikasi Cek Bansos, Dirapel Rp 600 Ribu Cair Bulan Maret

Lebih lanjut, berikut golongan atau syarat yang akan masuk sebagai penerima dalam program bantuan BPNT:

-Merupakan Warga Negara Indonesia

-Merupakan tergolong ke dalam masyarakat miskin

-Masyarakat yang tergolong dalam rentan miskin

-Masyarakat yang terdampak dengan adanya pandemi Covid-19 seperti kehilangan pekerjaan

-Bukan sebagai anggota TNI/Polri, ASN/PNS, dan pegawai dalam BUMN/BUMD

-Tidak sedang masuk menjadi penerima bantuan sosial lain dari pemerintah.

Baca Juga: Cara Cek Daftar Penerima BPNT 2022 Online di cekbansos.kemensos.go.id, Cair Bulan Ini Rp600 Ribu di Kantor Pos

Bagi yang telah memastikan diri memenuhi golongan dan masuk sebagai penerima maka nantinya dapat menyiapkan berkas seperti Surat Undangan, KTP, dan KK.

Pasalnya berbeda dari tahun sebelumnya, pada penyaluran BPNT khususnya tahap 1 ini nantinya dapat dilakukan dengan hadir ke Kantor Pos Indonesia.

Nantinya dengan hadir ke Kantor Pos Indonesia dan membawa sejumlah berkas, maka petugas akan melakukan verifikasi dan memberikan sejumlah dana BPNT.

Demikianlah informasi yang dapat diberikan mengenai golongan yang akan mendapatkan dana BPNT Rp 600 ribu lengkap dengan cara ambil bantuan.***

Editor: Muhammad Naufal Alyaa

Tags

Terkini

Terpopuler