Jadwal Buka Tutup dan Ganjil Genap Jalur Puncak Libur Waisak 24-26 Mei 2024, Sistem One Way Mulai Jam Berapa? 

- 24 Mei 2024, 08:26 WIB
Jadwal buka tutup Jalur Puncak dalam rangka hari libur Waisak, 24-26 Mei 2024. Ketahui di sini untuk sistem one way berlaku jam berapa.
Jadwal buka tutup Jalur Puncak dalam rangka hari libur Waisak, 24-26 Mei 2024. Ketahui di sini untuk sistem one way berlaku jam berapa. /Tangkap layar Instagram.com/ @satlantaspolresbogor.tmc

Baca Juga: Jadwal Buka Tutup Puncak Bogor 23 - 26 Mei 2024: Cek Jam One Way Satu Arah ke Atas Mulai Hari Ini

Peraturan mengenai buka tutup jalur Puncak Bogor ini tertuang dalam Peraturan Menteri Perhubungan Republik Indonesia Nomor PM 84 Tahun 2021. 

Kebijakan sistem lalu lintas ini salah satunya adalah pemberlakuan ganjil genap. Sistem tersebut mulai berlaku pada 14.00 WIB dan akan berakhir pada hari Minggu, 26 Mei 2024 pada pukul 24.00 WIB. 

Hal yang menjadi catatan adalah, pemberlakuan sistem ganjil genap ini hanya berlaku untuk kendaraan yang menuju ke arah atas saja. Oleh karena itu, sebelum berangkat ke Puncak Bogor, pastikan kembali plat nomor kendaraan. 

Hal ini dikarenakan agar tidak perjalanan bisa aman, nyaman, serta tidak diminta putar balik oleh petugas apabila terjadi suatu kesalahan. 

Baca Juga: Jadwal Buka Tutup Puncak Bogor Hari Ini Kamis 23 Mei 2024 Jam Berapa One Way Satu Arah dan Ganjil Genap Libur

Tak hanya sistem ganjil genap saja yang diterapkan di area ini, melainkan terdapat juga sistem buka tutup Jalur Puncak. 

Namun, pemberlakuan sistem buka tutup ini akan diberlakukan secara situasional atau disesuaikan dengan kondisi lalu lintas yang ada di lapangan serta kebijakan dari pihak Satlantas Polres Bogor. 

Update informasi terkini tentang pemberlakuan sistem lalu lintas tersebut, bisa diketahui dari akun Instagram resmi @satlantaspolresbogor.tmc. 

Baca Juga: Jadwal Buka Tutup dan GANJIL GENAP PUNCAK 22 - 26 Mei, Libur Waisak 2024 Satu Arah Jam Berapa?

Halaman:

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah