Contoh Proposal Kegiatan Hari Kartini 2024 di Sekolah dan Link Download PDF Gratis

- 17 April 2024, 15:00 WIB
Ilustrasi - Tersedia di sini contoh proposal kegiatan Hari Kartini 2024 di sekolah dan tersedia link download PDF gratis.
Ilustrasi - Tersedia di sini contoh proposal kegiatan Hari Kartini 2024 di sekolah dan tersedia link download PDF gratis. /Freepik.com/Freepik

BERITA DIY - Simak contoh proposal kegiatan Hari Kartini 2024 di sekolah dan tersedia link download PDF gratis.

Hari Kartini akan kembali diperingati pada Minggu, 21 April 2024. Peringatan ini diadakan sesuai dengan tanggal lahir pahlawan Indonesia RA Kartini, yakni 21 April 1879.

Adapun peringatan Hari Kartini ditetapkan dalam Keputusan Presiden Republik Indonesia (RI) No 108 Tahun 1964 pada 2 Mei 1964.

Hari Kartini diperingati untuk meningatkan dan meningkatkan emansipasi perempuan dalam segala aspek kehidupan bernegara.

Biasanya, di sekolah-sekolah akan mengadakan kegiatan peringatan Hari Kartini. Tak jarang peringatan juga diisi dengan lomba-lomba.

Baca Juga: Contoh Proposal Kegiatan Ramadhan Masjid dan Link Download PDF, Ini Daftar Tema Menarik untuk Ramadan 2024

Bagi para panitia yang ingin mencari sumber dana, berikut ada contoh proposal kegiatan Hari Kartini 2024 di sekolah dan link download PDF gratis.

Contoh proposal kegiatan Hari Kartini

1. Bagian Cover Proposal

PROPOSAL

PERINGATAN HARI KARTINI

(logo sekolah)

SMA Padokan Jaya

Baca Juga: Link Download Contoh Proposal Kegiatan Hari Santri 2023 PDF dan Word untuk Kegiatan HSN di Sekolah

2. Isi Proposal

(A) Latar Belakang

Raden Ajeng (RA) Kartini adalah  perempuan yang menjadi pelopor emansipasi wanita di Indonesia. Salah satu bentuk perjuangannya adalah melalui jalur pendidikan untuk mengangkat derajat perempuan Indonesia. 

Untuk mengingat jasanya maka pada tanggal 21 April diperingati sebagai Hari Kartini. Kebangkitan emansipasi wanita yang diprakarsai oleh RA Kartini sudah seharusnya kita hargai dan kita isi dengan penuh semangat untuk belajar dan memajukan kaum perempuan di Indonesia. 

Maka dari itu dalam memperingati hari kartini, SMA Padokan Jaya akan mengadakan kegiatan guna mengenang jasa pahlawan dan sebagai wujud syukur terhadap anugerah Tuhan. 

Salah satu bentuk dari kegiatan tersebut adalah mengadakan berbagai lomba yang akan diikuti oleh siswa-siswi SMA Padokan Jaya.

(B) Dasar Penyelenggarakan

  1. Program kerja OSIS SMA Padokan Jaya masa bakti 2023-2024.
  2. Anggaran dasar dan anggaran rumah tangga OSIS SMA Padokan Jaya.
  3. Hasil keputusan rapat OSIS SMA Padokan Jaya tanggal 11 Mei 2024.

(C) Tujuan Kegiatan

  • Mengenang dan menghormati jasa-jasa pahlawan.
  • Meningkatkan rasa nasionalisme dan patriotisme.
  • Mempererat tali persaudaraan antar warga sekolah.
  • Sebagai ajang apresiasi dan kreasi siswa.

Baca Juga: Contoh Proposal Maulid Nabi 2023 PDF Singkat untuk Acara Mauludan di Masjid dan Kampung, Link Download di SINI

(D) Sasaran

Seluruh siswa SMA Padokan Jaya.

(E) Motto

“Menanamkan Emansipasi pada Remaja ”

(F) Nama Kegiatan

“Peringatan Hari Kartini SMA Padokan Jaya.”

(G) Tema kegiatan

“Dengan Peringatan Hari Kartini Kita Tingkatkan Emansipasi Perempuan”

(H) Jenis Kegiatan

  1. Lomba Mas dan Mbak SMA Padokan Jaya
  2. Lomba Bakiak
  3. Lomba Sepak Bola Kartini
  4. Lomba Menghias Tumpeng
  5. Lomba Voli Layar

(I) Penyelenggara

Kegiatan ini diselenggarakan oleh SMA Padokan Jaya. Adapun pelaksanaannya oleh panitia. Adapun susunan panitia sebagaimana terlampir. (lampiran)

(J) Waktu dan Tempat Pelaksanaan

  • Hari / Tanggal           : Senin, 22 April 2024.
  • Waktu                        : Pukul 08.00 WIB - selesai.
  • Tempat                      : SMA Padokan Jaya.

Baca Juga: Contoh Proposal MPLS SMP SMA SMK 2023 Dilengkapi Link Download Format Doc dan PDF

(K) Jadwal Kegiatan

Jadwal kegiatan sebagaimana terlampir. (lampiran)

(L) Rencana Anggaran

Rencana estimasi pemasukan dan pengeluaran dana sebagaimana terlampir. (lampiran)

3. Penutup Proposal

Penutup

Suksesnya kegiatan ini membutuhkan dukungan dan partisipasi dari semua pihak terkait, profesionalitas dalam pelaksanaan menjadi syarat utama. 

Demikian proposal ini kami buat dengan sesungguhnya, semoga dapat menjadi pertimbangan bapak. Besar harapan kami agar dapat tersetujuinya rencana ini.

Atas perhatian dan kerja sama kami ucapkan terima kasih.

Link download PDF proposal Hari Kartini 2024

Contoh proposal kegiatan Hari Kartini 2024 lain dalam format file PDF bisa download melalui link berikut: KLIK DI SINI.

Demikian contoh proposal kegiatan Hari Kartini 2024 di sekolah dan tersedia link download PDF gratis.***

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah