Libur Maulid Nabi 2023 Tanggal Berapa dan Apa Tanggal 29 September Cuti Bersama? Ini Jawabannya

- 27 September 2023, 17:00 WIB
Ilustrasi. Libur Maulid Nabi 2023 tanggal berapa dan apa tanggal 29 September 2023  cuti bersama, cek SKB 3 Menteri untuk tahu jawabannya.
Ilustrasi. Libur Maulid Nabi 2023 tanggal berapa dan apa tanggal 29 September 2023 cuti bersama, cek SKB 3 Menteri untuk tahu jawabannya. /Pexels.com/@Towfiqu barbhuiya

BERITA DIY - Simak informasi libur Maulid Nabi 2023 tanggal berapa dan apakah tanggal 29 September cuti bersama, cek SKB 3 Menteri untuk tahu jadwalnya.

Menjadi pertanyaan dari masyarakat kapan hari libur maulid nabi 2023 akan jatuh. Tanggal berapa peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW juga banyak dicari.

Tak sedikit pula masyarakat yang bertanya-tanya apakah tanggal 29 September 2023 merupakan hari cuti bersama? Berikut jawaban lengkap dari pertanyaan-pertanyaan tersebut.

Sebagai informasi hari libur nasional dan cuti bersama 2023 di Indonesia sendiri telah ditetapkan melalui Surat Keputusan Bersama 3 Menteri atau SKB 3 Menteri. Bagaimana isi SKB tersebut, cek di sini.

Baca Juga: 15 LINK Twibbon Maulid Nabi Muhammad SAW 2023 Download Gratis dan Cara Pasang Foto untuk Share di IG dan WA

Maulid Nabi sendiri merupakan peringatan hari lahir Nabi Muhammad SAW yang mana kata Maulid berasal dari bahasa Arab Milad yang artinya hari lahir.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW diperingati setiap tanggal 12 Rabiul Awal yang mana tahun 2023 ini jatuh atau bertepatan pada hari Kamis, 28 Septembeer 2023.

Pemerintah melalui SKB 3 Menteri juga telah menetapkan hari libur nasional peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 2023 pada Kamis, 28 September 2023.

Artinya hari libur Maulid Nabi 2023 adalah besok Kamis, 28 September 2023 dan telah ditetapkan sebagai tanggal merah.

Halaman:

Editor: Sani Charonni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x