Biodata Rahmat Hidayat: Anak Siapa, Tinggi Badan, Umur, Akun Instagram hingga Daftar Gelar Juara dan Prestasi

- 29 Juni 2023, 11:55 WIB
Biodata Rahmat Hidayat, mulai anak siapa, tinggi badan, umur, akun Instagram hingga daftar gelar juara.
Biodata Rahmat Hidayat, mulai anak siapa, tinggi badan, umur, akun Instagram hingga daftar gelar juara. /Instagram.com/@rahmat._17

BERITA DIY - Berikut informasi biodata Rahmat Hidayat, mulai anak siapa, tinggi badan, umur, akun Instagram hingga daftar gelar juara dan prestasinya tersedia di sini.

Sosok Rahmat Hidayat menjadi buah bibir para penikmat bulutangkis di Indonesia lantaran menjadi pasangan baru Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Atlet ganda putra, Rahmat Hidayat dipilih menjadi pasangan main baru Kevin Sanjaya Sukamuljo untuk sementara waktu menggantikan Marcus Gideon.

Kepastian pasangan tersebut disampaikan langsung oleh pelatih kepala ganda putra PBSI, Herry Iman Pierngadi.

Baca Juga: Biodata Panji Gumilang Al Zaytun Sosok Kontroversi, Profil: Lahir di Mana, Alumni, dan Lulusan Mana

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Rahmat Hidayat rencananya dipasangkan selama enam bulan, sekaligus menunggu Marcus Gideon menjalani operasi tumit kanan.

Lantas, banyak pertanyaan siapa sosok Rahmat Hidayat mulai anak siapa, tinggi badan, umur, akun Instagram hingga daftar gelar juara dan prestasinya.

Fakta Rahmat Hidayat

Rahmat dan Kevin memiliki satu persamaan yang mencolok. Keduanya adalah atlet yang bernaung di bawah PB Djarum.

Sebagai atlet muda yang berasal dari Batam, mereka berdua telah menjadi bagian dari PB Djarum sejak tahun 2017.

Baca Juga: Profil Le Sserafim Girl Group yang Konser di Jakarta 3 Oktober 2023 dan Biodata Member, Berapa Harga Tiket?

Pada tahun 2020, Rahmat resmi bergabung dengan Pelatnas PBSI Cipayung dan menjadi anggota utama dalam skuad ganda putra PBSI sejak tahun lalu.

Sebelum akhirnya menjadi pasangan Kevin Sanjaya Sukamuljo, Rahmat berpasangan dengan Muhammad Rayhan Nur Fadillah.

Keduanya telah menjalani latihan dan bersaing sebagai pasangan ganda putra. Kerjasama mereka menghasilkan pengalaman berharga dan mencapai performa yang mengesankan dalam berbagai kompetisi bulu tangkis.

Meski begitu, hingga berita ini dipublikasikan, informasi mengenai orang tua Rahmat Hidayat masih belum diketahui.

Baca Juga: Siapa Alwi Husen Maolana yang Viral Twitter karena Revenge Porn Pandeglang, Anak Siapa hingga Biodata

Namun, perhatian publik lebih difokuskan pada prestasi dan perjalanan olahraganya, sementara detail pribadi tentang keluarganya masih menjadi misteri.

Daftar Gelar Juara dan Prestasi

Melansir dari laman resmi PB Djarum, Rahmat merupakan salah satu atlet muda berprestasi yang menjanjikan. Saat berada di kelas pratama sepanjang 2019, Rahmat menorehkan 12 gelar juara.

1. Juara Badminton Asia Junior Championships 2019 (ganda campuran U17)
2. Juara Badminton Asia Junior Championships 2019 (ganda putra U17)
3. Juara Kejurnas PBSI 2019 (ganda taruna putra)
4. Juara Djarum Sirnas Premier Jawa Timur Open 2019 (ganda campuran taruna)
5. Juara Korea Junior Open International Challenge 2019 (ganda putra U17)
6. Juara DAIHATSU ASTEC Regional Junior U13,U15,U17 2019 - Surabaya (ganda campuran U17)

Baca Juga: Biodata Achmad Herlambang Suami Hanum Mega yang Sedang Disorot: Umur, Ig Instagram, dan Selingkuh dengan Siapa

7. Juara Daihatsu Astec Regional Junior U13,U15,U17 2019 - Yogyakarta (ganda putra U17)
8. Juara Djarum Sirnas Premier DKI Jakarta Open 2019 (ganda remaja putra)
9. Juara Jakarta Junior International Series 2019 (ganda campuran U17)
10.Juara Daihatsu Astec Regional Junior U13,U15,U17 2019 - Bandung (ganda putra U17)
11. Juara Pembangunan Jaya Raya Junior Grand Prix 2019 (ganda campuran U17)
12. Juara Djarum Sirnas Premier Jawa Tengah Open 2019 (ganda campuran remaja)

Biodata Rahmat Hidayat

Nama Lengkap: Rahmat Hidayat

Nama Panggilan : Maath

Tempat/Tanggal Lahir: Batam, 17 Juni 2003

Sektor: Ganda Putra

Kekuatan: Tangan Kanan

Instagram: @rahmat._17

Itulah informasi biodata Rahmat Hidayat, mulai anak siapa, tinggi badan, umur, akun Instagram hingga daftar gelar juara dan prestasinya.***

Editor: Aziz Abdillah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah