Pelamar P2 dan P3 PPPK Guru 2022 Wajib Tahu Hal Ini Jika Ingin Lolos, Tak Ada Tes Kompetensi, Ini Gantinya

- 19 November 2022, 12:22 WIB
Ilustrasi - Pelamar P2 dan P3 PPPK guru 2022 wajib tahu hal berikut ini jika ingin lolos. Tak ada tes kompetensi, tapi berikut ini gantinya.
Ilustrasi - Pelamar P2 dan P3 PPPK guru 2022 wajib tahu hal berikut ini jika ingin lolos. Tak ada tes kompetensi, tapi berikut ini gantinya. /Tangkap layar bkd.jogjaprov.go.id

BERITA DIY - Pelamar P2 dan P3 PPPK guru 2022 wajib tahu hal berikut ini jika ingin lolos. Tak ada tes kompetensi, tapi berikut ini gantinya.

Kemendikbud Ristek dalam seleksi PPPK 2022 membagi 4 kategori guru pelamar, yaitu P1, P2, P3 dan Umum.

Sebagai informasi, pelamar P2 merupakan guru THK-II yang tidak termasuk dalam THK-II pada kategori pelamar prioritas I.

Adapun pelamar P3 adalah guru non-ASN yang tidak termasuk dalam kategori pelamar prioritas I di satuan pendidikan yang diselenggarakan pemerintah daerah dan memiliki keaktifan mengajar minimal 3 tahun atau setara dengan 6 semester pada Dapodik.

Baca Juga: Selamat, 127 Ribu Guru Honorer P1 Ini Auto Lolos Jadi ASN PPPK 2022, Ikuti Langkah Ini Jika Tak Ingin Dicoret

Bagi yang sudah lolos seleksi administrasi, khusus pelamar P2 dan P3 ini tidak ada tes seleksi kompetensi pada proses penerimaan PPPK 2022.

Namun sebagai gantinya ada penilaian kesesuaian yang dilakukan guru senior hingga BKPSDM. Berikut jadwalnya:

27 - 28 November 2022: Penilaian kesesuaian oleh pengawas, kepala sekolah dan guru senior.

29 November - 3 Desember 2022: Penilaian kesesuaian oleh Dinas Pendidikan dan BKPSDM.

Halaman:

Editor: F Akbar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x