Link Live Streaming Gerhana Matahari 25 Oktober 2022, Mulai Jam Berapa? Ini Wilayah yang Bisa Lihat Langsung

- 25 Oktober 2022, 16:41 WIB
Ilustrasi - Link live streaming Gerhana Matahari 25 Oktober 2022, mulai jam berapa dan wilayah bisa lihat langsung.
Ilustrasi - Link live streaming Gerhana Matahari 25 Oktober 2022, mulai jam berapa dan wilayah bisa lihat langsung. /

BERITA DIY - Ketahui link live streaming untuk nonton Gerhana Matahari hari ini Selasa, 25 Oktober 2022 mulai jam berapa dan daftar wilayah yang bisa lihat secara langsung.

Fenomena alam Gerhana Matahari Sebagian sedang terjadi pada hari ini Selasa, 25 Oktober 2022 dan dapat dilihat di sebagian besar wilayah Eropa.

Sayangnya gerhana matahari sebagian ini tidka bisa dilihat secara langsung dari Indonesia.

Meskipun demikian, masyarakat yang ingin melihat fenomena langit, gerhana matahari sebagian ini bisa saksikan melalui link live streaming yang tersedia di akhir artikel.

Baca Juga: Apa Benar Hari Ini Ada Gerhana Matahari? Bagaimana Cara Melihatnya dan Apakah Bisa Dilihat di Indonesia?

Peneliti Pusat Sains Antariksa BRIN, Andi Pangerang mengatakan bahwa gerhana matahari sebagian yang berlangsung hari ini Selasa, 25 Oktober 2022 tidak bisa disaksikan di Indonesia.

"Gerhana ini tidak dapat disaksikan di Indonesia karena wilayah ini tidak dilalui bayangan penumbra Bulan," kata Andi Pangerang dikutip dari Antara pada Selasa, 25 Oktober 2022.

Sebagai informasi, Gerhana Matahari Sebagian merupakan fenomena astronomis ketika sebagian permukaan matahari yang teramati dari Bumi terhalang oleh Bulan.

Fenomena ini terjadi ketika bayangan inti atau umbra bulan tidak jauh di permukaan bumi, sehingga hanya bayangan semu atau penumbra bulan saja yang jatuh ke permukaan bulan.

Halaman:

Editor: Sani Charonni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x