Link dan Cara Pesan Tiket Online Jakarta Fair 2022, Agenda dan Jadwal Jam Buka PRJ Mulai 9 Juni 2022

- 7 Juni 2022, 11:57 WIB
Berikut link dan cara pesan tiket Jakarta Fair Kemayoran 2022 beserta jadwal jam buka PRJ setiap hari.
Berikut link dan cara pesan tiket Jakarta Fair Kemayoran 2022 beserta jadwal jam buka PRJ setiap hari. /Jakartafair.co.id

BERITA DIY - Simak link dan cara pesan tiket online Jakarta Fair 2022 beserta agenda dan jadwal jam buka Pekan Raya Jakarta (PRJ) yang dimulai Kamis, 9 Juni 2022 mendatang.

Kabar baik bagi warga DKI Jakarta dan sekitarnya, Jakarta Fair 2022 atau PRJ 2022 kembali hadir setelah vakum dua tahun lantaran pandemi Covid-19.

Sebelum mengunjungi, ada baiknya masyarakat mengetahui harga tiket masuk PRJ sebab terdapat perbedaan antara weekday dan weekend. Kabar baiknya orang bisa memesan tiket Jakarta Fair 2022 secara online.

Baca Juga: Jadwal PRJ 2022 Mulai Kapan? Ini Harga Tiket dan Cara Pesan Online hingga Syarat Masuk Jakarta Fair

Adapun jadwal Jakarta Fair Kemayoran 2022 akan hadir selama 39 hari yaitu mulai Kamis, 9 Juni 2022 hingga 17 Juli 2022 mendatang.

PRJ 2022 merupakan gelaran acara yang ke-53 sebagai rangkaian dari perayaaan HUT DKI Jakarta yang ke-495 tahun ini.

Sebelum pandemi, Jakarta Fair digelar setiap tahun sejak 1968, namun harus dihentikan sementara selama dua tahun yaitu 2020 dan 2021 karena wabah virus corona.

Kini PRJ 2022 hadir kembali menghibur masyarakat dengan pameran berbagai industri beserta hiburan konser dan acara menarik lainnya.

Baca Juga: Jakarta Fair 2022 Kapan dan di Mana? Ini Jadwal PRJ, Harga Tiket, Musisi Konser, dan Cara Masuk Gratis

Jakarta Fair 2022 akan memamerkan produk-produk unggulan dari berbagai sektor, di antaranya otomotif mobil dan sepeda motor, fashion, kosmetik, furniture, peralatan rumah tangga, elektronik, dll.

Halaman:

Editor: Inayah Bastin Al Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah